Pelatih Qatar Usai Kalah dari Ekuador: Bukannya Kami Tak Mau Menyerang

21 November 2022 6:50 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Ekuador Enner Valencia beraksi dengan pemain Qatar Boualem Khoukhi di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Minggu (20/11/2022). Foto: Dylan Martinez/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Ekuador Enner Valencia beraksi dengan pemain Qatar Boualem Khoukhi di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Minggu (20/11/2022). Foto: Dylan Martinez/REUTERS
ADVERTISEMENT
Qatar menelan kekalahan di laga pembuka Piala Dunia 2022. Bertemu Ekuador di Al-Bayt Stadium, Minggu (20/11) malam WIB, Qatar tumbang dengan skor 0-2.
ADVERTISEMENT
Pelatih Qatar, Felix Sanchez, mengakui ketangguhan dari Ekuador. Menurut pelatih asal Spanyol itu, Ekuador sudah mengetahui kelebihan dari pasukannya.
"Kami bertarung di pertandingan ini dengan cara yang benar. Namun, lawan sudah mengetahui apa yang kami mainkan. Bukannya kami tidak ingin menyerang, tetapi Ekuador mengetahui senjata kami," ucap Sanchez dikutip situs resmi FIFA.
Pemain Qatar Mohammed Muntari bereaksi setelah kehilangan kesempatan mencetak gol saat hadapi Ekuador di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Minggu (20/11/2022). Foto: Dylan Martinez/REUTERS
"Kami harus bertahan dengan lebih baik lagi. Dan ketika kami menguasai bola kami harus lebih efektif," tambahnya.
Ekuador memang sangat mendominasi di laga melawan Qatar. Tercatat, Enner Valencia dan kolega membuat enam shots dengan tiga yang mengarah ke gawang. Qatar juga tak sama sekali membuat upaya ke gawang dalam pertandingan kali ini.
Kekalahan tersebut membuat Qatar mendapatkan rekor yang buruk. Menurut catatan Opta, Qatar menjadi tuan rumah Piala Dunia pertama yang tumbang di laga perdana.
ADVERTISEMENT