Pelatih Vietnam usai Imbang dengan Filipina via Gol Menit Akhir: Keajaiban!

19 Desember 2024 14:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi gol Doan Ngoc Tan saat Filipina vs Vietnam dalam laga lanjutan Grup B Piala AFF 2024 di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Rabu (18/12). Foto: VFF
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol Doan Ngoc Tan saat Filipina vs Vietnam dalam laga lanjutan Grup B Piala AFF 2024 di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Rabu (18/12). Foto: VFF
ADVERTISEMENT
Vietnam meraup satu poin saat melawan Filipina di laga ketiga Grup B Piala AFF 2024. Bermain di Rizal Memorial Stadium, Rabu (18/12) malam WIB, kedua tim mengakhiri laga dengan skor 1-1.
ADVERTISEMENT
Pelatih Vietnam, Kim Sang-sik, memuji kinerja anak-anak asuhnya. Menurut juru latih asal Korsel itu, para pemain Vietnam tak kenal lelah dan berjuang terus sampai menit akhir.
Pasalnya, gol penyama kedudukan Vietnam terjadi pada menit ke-90+7. Doan Ngoc Tan yang sukses membuat gol sehingga laga selesai dengan skor 1-1.
“Para pemain tidak menyerah dan mencoba sehingga mendapatkan gol pada menit akhir. Saya pikir ini keajaiban dan terima kasih atas usahanya,” ucap Sang-sik dikutip Soha.
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, di Piala AFF 2024. Foto: VFF
Hasil imbang belum memastikan Vietnam lolos ke babak selanjutnya. Golden Star butuh imbang atau tidak kalah lebih dari empat gol saat melawan Myanmar di kandang pada Sabtu (21/12) nanti.
Saat ini, Vietnam ada di puncak klasemen dengan tujuh angka. Berbeda tiga angka dari Indonesia dan Myanmar yang ada di posisi dua dan tiga.
ADVERTISEMENT