Persija Comeback Lawan Arema, Hanif Sjahbandi: Bukti Berjuang hingga Menit Akhir

25 Juli 2024 10:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Persija Jakarta, Hanif Sjahbandi. Foto: Persija
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Persija Jakarta, Hanif Sjahbandi. Foto: Persija
ADVERTISEMENT
Persija Jakarta bermain imbang 2-2 melawan Arema FC di Grup B Piala Presiden, Rabu (24/7) kemarin. Hanif Sjahbandi memberikan komentarnya usai pertandingan.
ADVERTISEMENT
Di pertandingan itu, 'Macan Kemayoran' berhasil bangkit usai tertinggal dua gol. Mereka menciptakan dua gol dalam tempo cepat, yakni pada menit 84 dan 87.
Gol penyelamat Persija dicetak oleh Hanif Sjahbandi. Sang pemain menjelaskan bahwa dalam pertandingan itu timnya terus berjuang untuk terhindar dari kekalahan.
“Setiap pemain sepak bola pasti tak ingin kalah. Kami selalu ingin memberikan yang terbaik. Sama seperti tadi, walaupun ketinggalan 0-2 bisa comeback 2-2 meski tidak menang,” kata Hanif usai pertandingan.
Pemain Persija Jakarta Riko Simanjuntak dan Muhammad Ferarri menghadang tendangan bebas pemain Arema FC pada pertandingan Piala Presiden 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Rabu (24/7/2024). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Hanif juga memberikan apresiasi kepada rekan-rekannya yang sudah berusaha maksimal untuk menyelamatkan tim dari kekalahan. Ia berharap di laga selanjutnya Persija bisa tampil lebih baik.
''Saya mengapresiasi teman-teman karena sudah bekerja keras di pertandingan tadi. Saya harap di pertandingan selanjutnya bisa belajar dari pertandingan ini agar bisa lebih baik lagi,'' jelasnya
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, Persija akan berhadapan melawan Bali United di laga terakhir Grup B Piala Presiden. Jika menang, tim Ibu Kota memastikan diri lolos semifinal.