Piala Asia U-23: Indonesia Tantang Korsel di Perempat Final

22 April 2024 21:59 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas U-23 Korsel. Dok: KFA
zoom-in-whitePerbesar
Timnas U-23 Korsel. Dok: KFA
ADVERTISEMENT
Timnas U-23 Indonesia akan bersua Korsel di babak perempat final Piala Asia. Kepastian itu didapatkan usai Korsel berhasil mengalahkan Jepang di laga terakhir Grup B, Senin (22/4) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Laga yang digelar di Jassim Bin Hammad Stadium itu selesai dengan skor 1-0. Gol tunggal Korsel di laga tersebut akan Kim Min-woo di menit ke-75. Melalui skema sepak pojok, Min-woo sukses membobol gawang Jepang.
Hasil tersebut membuat Korsel berada di puncak klasemen Grup B dengan sembilan angka. Sementara, Jepang ada di posisi kedua dengan enam angka.
Selebrasi Witan Sulaeman & Marselino Ferdinan saat laga Timnas U-23 Indonesia vs Yordania U-23 dalam matchday ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, pada Minggu (21/4/2024) malam WIB. Foto: AFP/Karim Jaafar
Sepanjang babak grup, Korsel tampil perkasa. Dalam tiga laga, gawang mereka belum bobol sama sekali. Korsel juga sukses membikin empat gol dari tiga laga.
Duel Korsel vs Indonesia akan digelar di Abdullah Bin Khalifa Stadium, pada Jumat (26/4) pukul 00:30 WIB.