Piala Dunia U-20: PSSI Belum Tentukan RAB dan Master Plan

25 Januari 2020 9:03 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rapat koordinasi persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 di Kantor Kemenpora, Rabu (22/1/2020). Foto: Dok. Kemenpora
zoom-in-whitePerbesar
Rapat koordinasi persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 di Kantor Kemenpora, Rabu (22/1/2020). Foto: Dok. Kemenpora
ADVERTISEMENT
Rapat koordinasi penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 terbaru digelar pada Jumat, (17/1/2020). Dalam pertemuan itu, PSSI dituntut untuk segera menyelesaikan rencana anggaran biaya (RAB) dan master plan agar dana bisa mengucur.
ADVERTISEMENT
RAB dan master plan menjadi penting mengingat Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) untuk urusan renovasi stadion. Sementara Kementerian Keuangan memakai RAB dan master plan untuk referensi mengalirkan dana negara.
Bahkan, bila RAB dan master plan belum ada, Instruksi Presiden dan Keputusan Presiden tentang Dukungan Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 tidak bisa turun.
PSSI mesti bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan tersebut dalam waktu dekat. Saat kumparanBOLA bertemu Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan, dalam acara gala dinner Kongres Biasa PSSI, federasi belum bisa memastikan kapan RAB dan master plan kelar.
“Saya sudah beberapa kali bertemu Sesmenpora, Gatot S. Dewo Broto. Saya rasa tinggal beberapa kali rapat lagi baru selesai. Sebelum disahkan tentunya kami akan rapat finalnya dengan kementerian terkait," kata Iriawan.
ADVERTISEMENT
“Presiden juga sudah menyampaikan hal itu. Kira-kira (RAB dan master plan) tinggal menyusun soal venue, keamanan, dan akomodasi. RAB belum selesai. Nanti kami komunikasi dengan menteri terkait. Soalnya ‘kan ada pengadaan dan sebagainya. Selain itu, akan ada pembahasan kepanitiaan seperti INASGOC di Asian Games (2018),” tuturnya menambahkan.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan hadir saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti. Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Disinggung tentang kepanitiaan Piala Dunia U-20 2021, Iriawan mengaku belum menemukan nama yang cocok. PSSI kini sedang gencar menggelar pertemuan untuk mendapat nama kepanitiaan yang bisa menjual.
“Kami selalu berkomunikasi intens. Soal nama kepanitiaan ‘kan harus yang benar-benar bagus. Namanya sedang kami cari,” ujar pria yang karib disapa Iwan Bule itu.
Penyusunan RAB dan master plan membuat PSSI harus melakukan verifikasi lanjutan. Iwan Bule berencana berkeliling ke 10 stadion yang diajukan sebagai venue Piala Dunia U-20 2021 pada pekan depan.
ADVERTISEMENT