Piala Gubernur Jatim: Hattrick Marko Simic Adalah Bukti Insting Tajamnya

11 Februari 2020 21:29 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Persija vs Persela di Piala Gubernur Jatim 2020. Foto: Dok. Media Persija
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Persija vs Persela di Piala Gubernur Jatim 2020. Foto: Dok. Media Persija
ADVERTISEMENT
Penyerang Persija, Marko Simic, jadi bintang pada laga versus Persela Lamongan di Piala Gubernur Jatim 2020. Bomber asal Kroasia itu mencetak tiga dari empat gol 'Macan Kemayoran'.
ADVERTISEMENT
Pelatih Persija, Sergio Farias, tak luput menyematkan apresiasi pada Simic. Menurut dia, Simic adalah penyerang klinis dengan tingkat kesuksean menkonversi peluang yang tinggi.
"Menurut saya dia penyerang yang punya insting bagus dalam mencetak gol," kata Farias selepas laga di Media Centre, Stadion Kanjuruhan, Selasa (11/2).
Simic memang rajin menebar ancaman sejak awal laga bergulir ke gawang Persela. Pada menit ketujuh, misalnya. Ketika menerima umpan bola mati dari Marco Motta, ia sukses menyundul bola meski mengenai tiang gawang.
Pertandingan Persija vs Persela di Piala Gubernur Jatim 2020. Foto: Dok. Media Persija
Simic akhirnya membuka angka bagi Persija. Umpan silang dari Riko Simanjuntak, sukses dikonversi menjadi gol via sundulan.
Kegemilangan Simic berlanjut. Gol kedua Persija kembali lahir dari kakinya melalui bola mati lewat sepakan penalti.
ADVERTISEMENT
Aksinya pada pertandingan ini pun sempurna. Simic mencetak gol ketiga lewat umpan silang dari Motta di dalam kotak penalti.
"Itu dia perlihatkan ketika setiap peluang yang didapatkannya dia berhasil mencetak gol," kata Farias.