Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
PPKGBK soal Rumput Jelang Timnas vs Jepang: 99% Siap, Tinggal Main
8 November 2024 17:30 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) memastikan rumput lapangan Stadion Utama GBK dalam kondisi baik jelang laga Timnas Indonesia vs Jepang . Hal ini ditegaskan langsung oleh Rakhmadi Afif Kusumo selaku Dirut PPKGBK.
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia akan menjamu Jepang di Stadion Utama GBK dalam matchday kelima Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia pada 15 November nanti. Sepanjang 2024, rumput GBK kerap kena kritik karena kualitasnya dinilai buruk, tetapi kali ini Rakhmadi mengeklaim kualitasnya bagus.
"Ya 98%, bahkan 99%, tinggal main, bahkan akan ada official training juga di sini," kata Rakhmadi kepada pewarta di kawasan GBK, Jakarta, Senin (8/11).
"Lihat saja hasil dari lapangannya nanti, sekarang jauh lebih baik, jadi silakan dirasakan oleh pemain langsung. Juga tentu nanti kita undang juga Coach Shin Tae-yong, silakan kasih masukan dan kita juga sudah berdikari erat dengan PSSI, apakah kita perlu ada pemotongan lagi, kami siap untuk apa pun itu," tambahnya.
Rakhmadi juga menjelaskan tantangan mengurus rumput GBK. Menurutnya, pengaruh iklim juga menjadi hal yang harus diperhatikan.
ADVERTISEMENT
"Ini [rumput] adalah makhluk hidup, jadi bukanlah hal mudah, bisa di cek juga ke seluruh Indonesia, seperti di lapangan golf, saat musim kemarau akan menguning, saat panas sekali, akan menguning, dan ini adalah alamiah," terangnya.
"Bahkan perubahan curah hujan juga bisa pengaruhi keadaan rumput. Jadi salah satu hambatannya adalah iklim," tandas Rakhmadi.