Pratama Arhan Starter Bersama Tokyo Verdy, Bikin Assist via Lemparan

7 Juni 2023 21:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pratama Arhan saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy. Foto: Tokyo Verdy
zoom-in-whitePerbesar
Pratama Arhan saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy. Foto: Tokyo Verdy
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pratama Arhan menjadi starter saat membela Tokyo Verdy di Piala Kaisar, Rabu (7/6) sore WIB. Melawan Thespakusatsu Gunma di Nishigaoka Soccer Stadium, Tokyo Verdy menang dengan skor 2-1.
ADVERTISEMENT
Arhan bermain di posisi bek sayap kiri. Bek Timnas Indonesia itu bermain bersama Narawa, Chida, dan Tsunashima di jantung pertahanan Tokyo Verdy.
Gol perdana Tokyo Verdy diciptakan melalui Goki Yamada via lemparan ke dalam di menit ke-38. Lemparan Arhan berhasil diteruskan Yamada ke gawang.
Pada laga ini, Arhan juga dinobatkan sebagai man of the match. Penampilannya apik setelah sekian lama tak mentas di kompetisi yang kompetitif.
Pratama Arhan, pemain Tokyo Verdy. Foto: verdy.co.jp
“Dia bermain agresif dalam pertandingan resmi pertama dalam waktu yang lama, dan menciptakan umpan yang berujung pada gol kemenangan dengan spesialisasi lemparan jauhnya,” bunyi pernyataan di sosial media Tokyo Verdy.
Arhan baru saja membela Timnas Indonesia U-22 di pentas SEA Games 2023 Kamboja. Arhan jadi penentu di babak semifinal usai lemparannya menghasilkan dua gol untuk Timnas U-22.
ADVERTISEMENT
Indonesia akhirnya meraih emas usai mengalahkan Thailand di babak final dengan skor 5-2.