Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Profil Jeonbuk Hyundai Motors: Juara Liga Korsel yang Minati Asnawi Mangkualam
26 Juli 2022 14:44 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Asnawi Mangkualam dirumorkan masuk radar klub juara Liga Utama Korea Selatan (Korsel) atau K-League, Jeonbuk Hyundai Motors. Mereka dikabarkan membutuhkan tambahan bek kanan dan kabarnya Asnawi menjadi opsi.
ADVERTISEMENT
Kabar itu berasal dari video kanal YouTube 'Bolmanchan Gijadeul' yang tayang pada Senin (25/7). Berdasarkan terjemahan dari akun Twitter @Kleague_ID, isi pembicaraan dua host di video tersebut kurang lebih seperti ini:
"Dikutip dari jurnalis Sports Chosun (Bolmanchan), Jeonbuk Hyundai sempat terpikir untuk ‘merekrut’ Asnawi, setelah Lee Yong (bek kanan) keluar dari Jeonbuk secara tiba-tiba."
Bagaimana sebenarnya sepak terjang Jeonbuk Hyundai Motors? Simak profil klub Korsel asal Jeonju tersebut di sini.
Profil Jeonbuk Hyundai Motors: Juara Liga Korsel yang Minati Asnawi Mangkualam
Cikal-bakal Jeonbuk Hyundai Motors adalah tim bernama Wansan Puma FC yang didirikan pada Januari 1993. Namun, mereka tidak dapat mengumpulkan dana yang cukup dan mengalami kebangkrutan sebelum dapat mengambil tempat di K-League.
ADVERTISEMENT
Kemudian, produsen alkohol lokal bernama Bobae Ltd. menawarkan dukungan keuangan kepada klub. Jadilah, mereka bisa bergabung dengan K-League pada 1994 setelah mengubah nama menjadi Chonbuk Buffalo.
Namun, cobaan kembali mendera. Klub ini mengalami masalah keuangan lagi dan dibubarkan setelah pertandingan terakhir Liga Korsel musim 1994.
Masih pada 1994, Korsel saat itu sedang gencar-gencarnya kampanye menjadi tuan rumah Piala Dunia 2002. Itu membuat sejumlah pihak tergerak memajukan sepak bola, termasuk perusahaan otomotif Hyundai Motors. Mereka mengambil alih pemain Buffalo dan membuat klub baru bernama Jeonbuk Dinos pada 12 Desember.
K-League secara resmi menyatakan bahwa Chonbuk Buffalo dan Jeonbuk Dinos, yang kemudian berubah nama menjadi Jeonbuk Hyundai Motors, adalah klub berbeda. Oleh karena itu; sejarah, statistik, dan catatan Jeonbuk Hyundai Motors dimulai sejak 12 Desember 1994.
Jeonbuk Hyundai Motors tidak langsung menjadi klub hebat. Mereka terbiasa berada di papan bawah atau papan tengah Liga Utama Korsel pada era 1990-an.
ADVERTISEMENT
Barulah pada 2000, Jeonbuk Hyundai Motors membuat gebrakan dengan finis di posisi 4 besar Liga Utama Korsel untuk pertama kali dan menjuarai Korean FA Cup di tahun yang sama.
Untuk titel pertama Liga Utama Korsel, Jeonbuk Hyundai Motors harus menunggu hingga sembilan tahun berselang, guna menjadi juara di musim 2009. Bahkan, klub berjuluk Warriors ini lebih dahulu jadi juara Liga Champions Asia pada 2006.
Orang Indonesia semestinya tidak asing dengan Jeonbuk Hyundai Motors. Sebab, klub yang kini bermarkas di Jeonju World Cup Stadium ini sudah setidaknya dua kali bertemu klub Liga Indonesia di Liga Champions Asia.
Jeonbuk Hyundai Motors pernah segrup dengan Pesipura di Liga Champions Asia 2010. Hasilnya, mereka menang 8-0 di kandang dan 4-1 di tandang.
ADVERTISEMENT
Setahun berselang, mereka segrup dengan Arema. Jeonbuk Hyundai Motors menang 6-0 di kandang dan 4-0 di tandang.