Rennes vs Sevilla: Prediksi Line Up, Head to Head, & Jadwal Tayang

8 Desember 2020 11:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Liga Champions Stade Rennes melawan Sevilla. Foto: Marcelo Del Pozo / REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Liga Champions Stade Rennes melawan Sevilla. Foto: Marcelo Del Pozo / REUTERS
ADVERTISEMENT
Duel Rennes vs Sevilla meramaikan matchday terakhir fase grup Liga Champions 2020/21. Kedua tim akan adu kuat di Roazhon Park, Rabu (9/12) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Buat Sevilla, laga ini tidak terlalu penting. Mereka sudah meraih tiket ke babak 16 besar Liga Champions. Sementara itu, Rennes masih berjuang untuk masuk ke Liga Europa.
Klub asal Prancis itu ada di posisi paling dasar klasemen Grup E dengan satu poin. Di atasnya ada Krasnodar dengan empat poin. Krasnodar sendiri akan melawan Chelsea dini hari nanti.
Rennes punya kans masuk ke Liga Europa. Itu kalau Krasnodar kalah dari Chelsea dan Rennes menang besar dari Sevilla.
Eduardo Camavinga bersama Rennes. Foto: JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP

Prediksi Line Up Rennes vs Sevilla

Rennes: Romain Salin, Hamari Traore, Damien Da Silva, Gerzino Nyamsi, Adrien Truffert, Steven Nzonzi, Eduardo Camavinga, James Lea Siliki, Benjamin Bourigeaud, Adrien Hunou, Jeremy Doku
Rennes sedang dilanda badai cedera. Kiper Alfred Gomis tak bisa tampil karena masalah pada tubuhnya. Begitu juga dengan Martin Terrier, Serhou Guirassy, Nayef Aguerd, Jonas Martin, dan Daniele Rugani.
ADVERTISEMENT
Sevilla: Bono, Fernando, Sergi Gomez, Diego Carlos, Karim Rekik, Nemanja Gudelj, Ivan Rakitic, Oscar Rodriguez, Franco Vazquez, Youssef En-Nesyri, Oussama Idrissi
Nasib serupa dirasakan Julen Lopetegui. Sevilla harus siap tampil tanpa Tomas Vaclik, Sergio Escudero, dan Marcos Acuna.
Selebrasi pemain Sevilla usai mencetak gol ke gawang v pada pertandingan Piala Super Eropa di Puskas Arena, Budapest, Hungaria. Foto: Attila Kisbenedek/REUTERS

Head-to-Head Rennes vs Sevilla

Terkahir kali Sevilla menghadapi Rennes terjadi pada Oktober 2020. Waktu itu, Sevilla menang di markasnya berkat gol Luuk de Jong.

Jadwal Tayang Rennes vs Sevilla

Laga Rennes vs Sevilla akan berlangsung pada Rabu (9/12) pukul 03:00 WIB. Kalian bisa menyaksikan laga ini lewat layanan streaming Vidio.
****
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.