Resmi: Zappacosta Gabung AS Roma

22 Agustus 2019 4:43 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Davide Zappacosta resmi jadi pemain AS Roma. Foto: Dok. Media AS Roma
zoom-in-whitePerbesar
Davide Zappacosta resmi jadi pemain AS Roma. Foto: Dok. Media AS Roma
ADVERTISEMENT
Setelah dikabarkan mendekat ke AS Roma, akhirnya Davide Zappacosta resmi diumumkan sebagai bagian dari skuat Giallorossi untuk musim 2019/20 mendatang.
ADVERTISEMENT
Melansir situs resmi AS Roma, Zappacosta didatangkan oleh Roma dari Chelsea dengan status pinjaman. Rencananya, ia hanya akan dipinjam selama enam bulan, dengan opsi perpanjangan peminjaman hingga Juni 2020 mendatang.
"Saya sangat senang bisa membela Roma, setelah mendapatkan pengalaman selama bermain di luar negeri. Jujur, hal itu membantu saya berkembang, baik itu sebagai pemain maupun sebagai pria," ujar Zappacosta.
"Saya tidak sabar untuk bermain bersama Roma, salah satu klub besar di Italia. Saya juga tidak sabar untuk berlatih bersama rekan setim baru saya," tambahnya.
Ini jadi kepulangan perdana Zappacosta ke Serie A, setelah pada musim panas 2017 silam, ia hijrah dari Torino untuk membela Chelsea. Di Roma, Zappacosta akan bereuni dengan Gianluca Petrachi, Direktur Olahraga Roma. Ketika Zappacosta masih membela Torino, Petrachi jadi direktur olahraga di sana.
ADVERTISEMENT
Petrachi pun dengan senang hati menyambut kepulangan dari Zappacosta ke Serie A ini. Ia mengungkapkan bahwa dengan merekrut Zappacosta, Roma mendapatkan pemain yang memiliki mental dan jiwa petarung yang apik.
"Saya senang menyambut Zappacosta kembali ke tim di mana saya berada. Dibandingkan pemain lain di Torino, saya berani menjamin, bahwa Roma baru saja mendapatkan pemain yang lebih dewasa, profesional, dan memiliki level teknikal yang apik," ujar Petrachi.
"Semua itu bisa terjadi berkat pengalamannya main di luar negeri. Saya yakin Davide (Zappacosta) akan memberikan kontribusi yang signifikan di musim depan bagi Roma," tambahnya.
Selama membela Chelsea, Zappacosta tampil dalam 52 laga di seluruh kompetisi. Ia juga sukses menyumbangkan 2 gol dan 4 assist untuk tim yang bermarkas di Stamford Bridge tersebut. Memang, selama dua musim di Chelsea, bisa dibilang bahwa Zappacosta bukanlah pemain inti.
ADVERTISEMENT
Saat di Chelsea, ada nama-nama seperti Cesar Azpilicueta maupun Marcos Alonso yang menjadi pesaingnya. Di Roma sendiri, Zappacosta mesti bertarung dulu dengan Alessandro Florenzi serta Aleksandar Kolarov untuk memperebutkan satu tempat di posisi bek sayap.
Namun, uniknya, bersamaan dengan kabar resminya Zappacosta hijrah ke Roma ini, melansir Football-Italia, Chelsea memperpanjang kontrak Zappacosta hingga Juni 2022 mendatang. Apakah itu pertanda bahwa Zappacosta akan kembali ke Chelsea kelak?