Ronald Koeman Jadi Pelatih Terburuk Barcelona Sejak 2003

30 Oktober 2021 13:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ronald Koeman. Foto: Gabriel Bouys/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Ronald Koeman. Foto: Gabriel Bouys/AFP
ADVERTISEMENT
Barcelona secara resmi memecat Ronald Koeman, Kamis (28/10) lalu. Hal itu merupakan buntut dari kekalahan Blaugrana dari Rayo Vallecano di ajang Liga Spanyol.
ADVERTISEMENT
Prestasi Barcelona di bawah Koeman musim ini memang sangat mengecewakan. Mereka cuma bisa menang empat kali dari 10 laga yang dimainkan. Hasil tersebut membuat Barcelona kini bertengger di posisi sembilan klasemen dengan raihan 15 angka.
Tak cuma di Liga Spanyol, penampilan Barcelona di Liga Champions juga mengecewakan. Dalam tiga pertandingan, mereka tumbang dua kali dan cuma sekali meraih kemenangan. Perjuangan mereka untuk melaju ke babak 16 besar terbilang cukup berat.
Frank Rijkaard Foto: AFP/MIGUEL RUIZ
Melihat pencapaian tersebut, tak heran Barcelona memberhentikan Koeman. Apalagi, Koeman merupakan pelatih terburuk Barcelona dalam 17 tahun terakhir berdasarkan rata-rata poin.
Sejak menangani Barcelona Agustus 2020, Koeman sudah menangani 67 pertandingan dan cuma merengkuh 40 kemenangan. Rata-rata poin yang Koeman dapatkan cuma 1,96.
ADVERTISEMENT
Pria Belanda lainnya yang juga pernah melatih Barcelona yakni Frank Rijkaard punya rata-rata poin lebih baik. Dari 272 laga, 159 laga berhasil dimenangi dan cuma 50 kali kalah. Rerata poinnya adalah 1,99.
Jumlah yang jauh berbeda tentunya milik dari Pep Guardiola. Melatih Barcelona dari 2008 hingga 2012, Guardiola menjalani 247 pertandingan dan memenanginya sebanyak 179 kali. Rata-rata poinnya pun mencapai 2,36.

Berikut deretan pelatih Barcelona berdasarkan rata-rata poin per laganya.

Ronald Koeman 67 pertandingan, 1,96 poin (Agustus 2020-Oktober 2021)
Frank Rijkaard 272 pertandingan, 1, 99 poin (Juli 2003-Juni 2008)
Quique Setien 25 pertandingan, 2,08 poin (Januari 2020-Agustus 2020)
Tata Martino 59 pertandingan, 2,22 poin (Juli 2013-Juni 2014)
Ernesto Valverde 145 pertandingan, 2,23 poin (Juli 2017-Januari 2020)
ADVERTISEMENT
Pep Guardiola 247 pertandingan, 2,36 poin (Juli 2008-Juni 2013)
Tito Vilanova 44 pertandingan, 2,39 poin (April 2013-Juli 2013)
Luis Enrique 138 pertandingan, 2,41 poin (Juli 2014-Juni 2017)