

ADVERTISEMENT
Sudah bukan rahasia bahwa Chelsea berniat untuk mencari penyerang anyar. Satu nama yang kini masuk ke radar Chelsea adalah penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.
ADVERTISEMENT
Menurut laporan ESPN, preferensi Chelsea adalah penyerang Olympique Lyonnais, Moussa Dembele. Namun, harga Dembele yang mencapai 70 juta poundsterling dirasa terlalu mahal.
Dari situ, Aubameyang muncul sebagai alternatif. ESPN meyakini bahwa Chelsea tengah memantau situasi Aubameyang bersama Arsenal.
Chelsea tentunya paham bahwa akan sulit merekrut pemain kunci dari rival mereka di Premier League. Namun, Arsenal mungkin terpaksa menjual Aubameyang ke klub manapun.
Pasalnya, kontrak Aubameyang akan selesai pada akhir 2020/2021. Arsenal telah mengadakan diskusi perpanjangan kontrak dengan sang pemain, tetapi belum ada hasilnya.
Nah, jika kata sepakat tak kunjung didapat, Arsenal rela menjual Aubameyang. ‘Meriam London’ disinyalir tak ingin kejadian Aaron Ramsey, yang pergi ke Juventus secara cuma-cuma setelah kontraknya habis, terulang kembali. Celah itulah yang mungkin bakal dimanfaatkan Chelsea.
ADVERTISEMENT
ESPN menyatakan bahwa Aubameyang bisa didapatkan dengan harga yang lebih murah ketimbang Dembele, yaitu sekitar 40 sampai 50 juta poundsterling.
Untuk pemain yang menjadi topskorer Premier League 2018/2019 dan menjadi pencetak gol terbanyak kedua sementara musim ini, itu jelas sangat murah.
Namun, perlu diingat bahwa usia Aubameyang kini sudah menginjak 30 tahun. Selain kontraknya, usianya itulah yang menjadi alasan mengapa harga Aubameyang tak tinggi.
Meski demikian, Aubameyang jelas akan sangat berguna bagi Chelsea, terutama dalam jangka pendek. Aubameyang (17) mencatatkan gol lebih banyak di Premier League 2019/2020 ketimbang penyerang Chelsea lainnya seperti Tammy Abraham (13), Olivier Giroud (2), dan Michy Batshuayi (1).
Selain itu, kontrak Giroud juga akan selesai pada akhir 2019/2020 dan Batshuayi tampaknya tak menjadi favorit Frank Lampard. Kedatangan Pierre-Emerick Aubameyang bakal memudahkan tugas Lampard sampai Abraham, yang usianya masih 22 tahun, lebih matang.
ADVERTISEMENT
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.
-----
Ayo, ikutan Home of Premier League dan menangi 1 unit SmartTV dan 2 Jersi Original klub Liga Inggris. Buruan daftar di sini.