Everton vs Liverpool

Sebut Everton Penuh Determinasi, Klopp Minta Liverpool Waspada

4 Desember 2019 19:17 WIB
comment
59
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Juergen Klopp dalam konferensi pers. Foto: AFP/Lindsay Parnaby
zoom-in-whitePerbesar
Juergen Klopp dalam konferensi pers. Foto: AFP/Lindsay Parnaby
ADVERTISEMENT
Menjelang Derbi Merseyside, Kamis (5/12/2019) dini hari WIB, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, meminta timnya mewaspadai Everton. Pasalnya, Klopp meyakini Everton bakal menghadapi laga ini dengan determinasi dan motivasi tinggi.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, Liverpool jauh diunggulkan untuk menguasai laga ini ketimbang rivalnya. Performa kedua tim itu yang berbeda jauh tentu menjadi alasannya.
Sampai sejauh ini, Liverpool benar-benar perkasa di Premier League 2019/2020. Dari 14 laga, Sadio Mane dkk. sukses menang 13 kali dan tidak pernah kalah. Dari situ, Liverpool sukses memuncaki klasemen lewat torehan 40 poin.
Sebaliknya, Everton terseok di peringkat 17. Lucas Digne dkk. hanya berhasil menang empat kali dan bermain imbang dua kali dari 14 pertandingan. Sisanya berakhir dengan kekalahan.
Everton vs Liverpool Foto: Reuters/Carl Recine
Menariknya, Klopp mengakui bahwa perbedaan situasi itu bisa menjadi sesuatu yang menguntungkan buat Everton.
“Apakah saat ini kami berada di posisi yang lebih baik? Tentu. Namun, misalnya, ketika kami berhadapan dengan tim yang lebih baik situasinya dari kami, tentu kami ingin menang. Terlebih apabila itu adalah laga derbi,” kata Klopp, dikutip dari situsweb resmi Liverpool.
ADVERTISEMENT
“Situasi kami dan Everton, menurut saya, menguntungkan Everton karena mereka pasti ingin bangkit, ingin membuktikan bahwa mereka mampu melakukan sesuatu yang berbeda. Mereka bisa saja mengatasi masalah-masalah mereka dalam satu laga. Oleh karena itu, pertandingan melawan mereka adalah laga yang sangat penting buat kami,” tambah pelatih asal Jerman itu.
Kewaspadaan Klopp tentu tak berlebihan. Selain karena alasan-alasan yang ia utarakan, pelatih Everton, Marco Silva, juga mungkin memiliki motivasi lebih di laga ini.
Ya, Silva diisukan akan dicopot dari jabatannya jika Everton meraih hasil minor di laga melawan Liverpool. Pelatih asal Portugal itu tentu akan melakukan segalanya untuk memastikan Everton tidak kalah dan dirinya tetap aman.
Pelatih Everton, Marco Silva. Foto: Reuters/Jason Cairnduff
Klopp pribadi mengakui bahwa Everton (dan Silva) berada di bawah tekanan. Di satu sisi, eks pelatih Borussia Dortmund itu juga paham bahwa Everton dipukul oleh cederanya beberapa pemain inti.
ADVERTISEMENT
“Ketika Anda melihat skuat Everton, Anda pasti akan bilang ‘Wow, skuat ini sangat bagus’ dan tak akan ada yang membantah itu. Mengapa mereka belum klik 100%? Saya tak tahu. Beberapa pemain mengalami cedera, terutama Andre Gomes dan Fabian Delph. Delph mungkin kini sudah bisa kembali.”
“Tentu saja, tetap ada tekanan di sana karena Everton adalah tim yang ambisius. Apabila hasil bagus tak didapatkan, tekanan akan meningkat dengan cepat, situasinya seperti itu,” pungkas Klopp.
-----
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo, buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
ADVERTISEMENT
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten