Shin Tae-yong: Kami Calon Juara!

1 Januari 2022 23:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain tim Indonesia yang melawan Thailand di leg 2 final AFF 2020 di Singapura. Foto: Roslan RAHMAN / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain tim Indonesia yang melawan Thailand di leg 2 final AFF 2020 di Singapura. Foto: Roslan RAHMAN / AFP
ADVERTISEMENT
Shin Tae-yong gagal mempersembahkan gelar juara Piala AFF 2020 untuk Indonesia. Hal itu dipastikan usai skuad ‘Garuda’ bermain imbang 2-2 dengan Thailand di final leg kedua yang berlangsung di National Stadium, Singapura pada Sabtu (1/1) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Hasil tersebut membuat Indonesia kalah secara agregat 2-6 setelah pada pertemuan perdana Evan Dimas cs keok 0-4.
Pada gelaran edisi kali ini, Indonesia sebetulnya tidak diunggulkan bisa melangkah sejauh ini. Sebab, mayoritas anggota tim dihiasi oleh pemain muda.
Hal itu turut disinggung oleh Shin Tae-yong. Ia menilai minimnya pengalaman dari pemain muda jadi alasan Indonesia kalah di leg pertama.
Indonesia Ricky Richardo Kambuaya (tengah) menguasai bola melewati Tristan Do (kiri) dan Weerathep Pomphun dari Thailand pada leg pertama pertandingan final AFF. Foto: Roslan RAHMAN / AFP
Kendati demikian, pelatih asal Korea Selatan tersebut menegaskan bahwa dengan komposisi pemain muda di turnamen kali ini, ada masa depan cerah bagi Indonesia di turnamen-turnamen selanjutnya. Bahkan, Shin dengan tegasnya mengungkapkan bahwa nantinya Indonesia adalah calon juara.
“Jelas-jelas para pemain kami masih muda, jadi keliatan juga di leg pertama kurangnya pengalaman pemain kami, tapi leg kedua baik dalam permainananya, sayang hasilnya seri,” ucap Shin dalam konferensi pers virtual seusai leg kedua.
ADVERTISEMENT
“Berdasarkan pengalaman-pengalaman seperti ini, kami pasti bisa maju ke depan. Masih ada turnamen-turnamen tahun ini, dan untuk turnamen berikutnya kami pastinya bisa menjadi calon juara. Jadi, pasti kami akan mempersiapkan dengan baik di turnamen berikutnya,” imbuh pria berusia 51 tahun ini.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong melihat pemain Singapura Zulqarnaen Suzliman pada babak pertama saat leg kedua semifinal Piala AFF Suzuki di National Stadion, Sabtu (25/12/2021). Foto: Yong Teck Lim/Getty Images
Pada 2022, Timnas Indonesia akan mengikuti sejumlah gelaran bergengsi. Pada Februari, terdapat perhelatan Piala AFF U-23. Kemudian, ada SEA Games yang berlangsung pada Mei, sementara Piala AFF 2022 dijadwalkan bergulir setelah Piala Dunia 2022.