SPAL vs Juventus: Maurizio Sarri Apresiasi Progres Bianconeri

23 Februari 2020 15:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Juventus dan Parma berduel memperebutkan bola. Foto: REUTERS/Massimo Pinca
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Juventus dan Parma berduel memperebutkan bola. Foto: REUTERS/Massimo Pinca
ADVERTISEMENT
Hasil positif berhasil diraih Juventus saat bertandang ke markas SPAL pada Minggu (23/2/2020) dini hari WIB. Juventus berhasil menang dengan skor 2-1. Dari situ Maurizio Sarri merasa penampilan Bianconeri menunjukkan peningkatan.
ADVERTISEMENT
Juventus memang tampil lebih baik dibanding SPAL. Buktinya, mereka berhasil unggul sejak menit ke-39 lewat gol Cristiano Ronaldo dan nyaris menutup laga dengan skor 2-0. Namun, SPAL bisa mencetak gol dari titik putih di menit 69.
"Ini adalah situasi yang sama di laga terakhir, di mana kami dapat banyak kesempatan membuat gol dan terus aktif hingga menit akhir," kata Sarri dilansir Football Italia.
"Saya merasa skuat mengalami peningkatan. Sayangnya kami tak bisa menutup laga dengan keunggulan yang lebih besar. Akan tetapi, adalah hal positif melihat kami bisa membuat peluang dengan konsisten," lanjut dia.
Maurizio Sarri masih dipercaya manajemen Juventus. Foto: AFP/Marco Bertorello
Di samping itu, Sarri juga mengomentari hadiah penalti yang diberikan kepada SPAL. Menurut dia, pemberian hadiah penalti itu agak aneh. Sarri merasa semestinya wasit yang mengambil keputusan dan bukan VAR yang memutuskan atas pelanggaran di atas lapangan.
ADVERTISEMENT
"Kami banyak kebobolan gol dari tendangan penalti. Ini agak aneh, soalnya kami lebih sering bertahan di luar kotak terlarang," ucap Sarri.
Sementara itu, di pertandingan ini Giorgio Chiellini dipercaya menjadi starter untuk pertama kalinya sejak Agustus 2019.
Cristiano Ronaldo dan Maurizio Sarri berselisih paham ketika Juventus berhadapan dengan Lokomotiv Moskow. Foto: REUTERS/Maxim Shemetov
"Dia [Chiellini] bermain selama satu jam hari ini. Dia bermain 20 menit di laga sebelumnya. Hebatnya, selama dia di lapangan kami tidak kebobolan," tutur Sarri.
"Jika dia terus membaik seperti ini, mungkin dia bisa bermain di laga-laga besar mendatang. Meski begitu, kami tetap akan mengawasi kondisi Giorgio," sambungnya.
Kemenangan atas SPAL membuat Juventus bisa mengantongi 60 poin dan unggul empat poin Lazio yang ada di peringkat kedua. Raihan itu bisa menjadi momentum Juventus untuk terus menang di pertandingan selanjutnya.
ADVERTISEMENT
Juventus akan menghadapi Lyon pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Kemudian mereka akan menghadapi Inter Milan pada Senin (2/3/2020) dan menghadapi AC Milan di laga leg kedua Coppa Italia.