news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Suasana Hotel Diduga Tempat Ronaldo Menginap: Sepi, Tak Ada Pemberitahuan

18 Februari 2025 18:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Reaksi Cristiano Ronaldo dari Portugal. Foto: Rodrigo Antunes/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Reaksi Cristiano Ronaldo dari Portugal. Foto: Rodrigo Antunes/REUTERS
ADVERTISEMENT
Hotel yang kabarnya akan menjadi tempat Cristiano Ronaldo menginap di Jakarta terpantau sepi. Bahkan petugas keamanan hotel mengaku tak terima pemberitahuan apa pun perihal kedatangan Ronaldo.
ADVERTISEMENT
Cristiano Ronaldo kabarnya akan mengunjungi Indonesia untuk agenda misi sosial di Kota Kupang, NTT, pada Rabu (19/2). Eks bintang Manchester United dan Real Madrid itu dirumorkan bakal tiba dan menginap lebih dulu di Jakarta, Selasa (18/2).
kumparan mencoba mengunjungi langsung hotel yang disebut-sebut akan menjadi tempat singgah inap Ronaldo di Jakarta Pusat, Selasa (18/2) sore WIB. Namun saat tiba di sana, tak ada pengamanan ketat dari Kepolisian maupun staf hotel. Suasana hotel bahkan terbilang cukup sepi.
Suasana hotel diduga tempat Cristiano Ronaldo menginap di Jakarta Pusat, Selasa (18/2/2025). Foto: Azrumi El Ghazali/kumparan
Lalu ketika kumparan menanyakan kepastian kedatangan Ronaldo kepada salah satu petugas penjagaan hotel, mereka terkejut dan keheranan. Para staf keamanan hotel pastikan bahwa tak terima pemberitahuan apa pun tentang kedatangan peraih lima trofi Ballon D'or tersebut.
ADVERTISEMENT
"Enggak ada, kami tidak dapat pemberitahuan apa-apa tentang ini," ujar salah satu petugas hotel yang enggan disebutkan namanya.
Cristiano Ronaldo juga dikabarkan akan melakukan agenda makan malam dengan Kementerian Keuangan, Sri Mulyani, saat tiba di Jakarta. Namun pihak Kemenkeu dengan tegas sampaikan bahwa kabar itu tak benar.
"Menteri Keuangan maupun Kementerian Keuangan tidak pernah merencanakan, mengundang, mengagendakan, atau menjadwalkan pertemuan tersebut," ujar Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan, Deni Surjantoro.
Isu Cristiano Ronaldo mengunjungi Indonesia diterangkan oleh pihak Asprov PSSI NTT, Abdul Muis, lalu dibenarkan oleh Gubenur NTT, Andriko Noto Susanto. Namun sampai saat ini kabar tersebut masih simpang siur.
Adapun Cristiano Ronaldo sebelumnya setidaknya sudah dua kali mengunjungi Indonesia, yakni saat tragedi Tsunami Aceh 2004 dan saat melakukan simbolis penanaman mangrove di Bali 2013.
ADVERTISEMENT