Suporter Lempar Botol Air, Sabah FC Minta Maaf ke JDT

18 Juli 2022 13:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sabah FC vs Johor Darul Ta'zim di Liga Malaysia 2022. Foto: Instagram/@officialsabahfc
zoom-in-whitePerbesar
Sabah FC vs Johor Darul Ta'zim di Liga Malaysia 2022. Foto: Instagram/@officialsabahfc
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sabah FC harus mengakui kekalahan atas Johor Darul Ta'zim (JDT) dengan skor 1-2 di Stadion Likas, Sabah, Malaysia pada Jumat (15/7) lalu. Usai laga, suporter Sabah FC yang kecewa lantas melempari pemain dan pendukung JDT dengan botol air.
ADVERTISEMENT
Setelah insiden tersebut, pihak Sabah FC pun meminta maaf kepada suporter dan tim JDT. Manajer Sabah FC, Ahmad Marzuki Nasir, menyayangkan insiden tersebut dan berharap kejadian itu tak diulangi suporter Sabah FC di kemudian hari.
"Ada tindakan di luar lapangan yang tidak bisa diterima Sabah. Emosi akan selalu memuncak pada setiap pertandingan sepak bola kompetitif, tapi pada saat yang sama perlu ada kontrol yang ditunjukkan oleh semua pihak untuk memastikan keselamatan penggemar, pemain dan ofisial," tutur Ahmad Marzuki dikutip dari Sinar Harian.
Sabah FC vs Johor Darul Ta'zim di Liga Malaysia 2022. Foto: Instagram/@officialsabahfc
Laga antara Sabah FC dan Johor Darul Ta'zim pada lanjutan Liga Malaysia 2022 berjalan sengit. Skor imbang 1-1 bertahan jelang peluit panjang dibunyikan.
Namun, tensi pertandingan memanas pada injury time babak kedua. Keributan terjadi di depan kotak penalti Sabah FC usai pelanggaran yang dilakukan salah satu pemain mereka.
ADVERTISEMENT
JDT pun mendapat tendangan bebas, Fernando Forestieri yang ditunjuk sebagai eksekutor sukses melesakkan gol pada menit 90+6. Gol itu membuat JDT unggul 2-1.
Sabah FC gagal menyamakan kedudukan di sisa waktu yang ada, sehingga JDT menang 2-1. Usai peluit panjang dibunyikan, situasi pun memanas. Suporter Sabah FC yang kecewa lantas melempari pemain dan penggemar JDT dengan botol air.
Sementara itu, suporter Sabah FC mengatakan bahwa kejadian itu dilakukan oleh oknum suporter. Mereka mengecam tindakan tak terkendali tersebut, dan orang-orang yang terlibat tidak mewakili suporter Sabah FC.
Selain itu, suporter Sabah FC juga meminta manajemen klub untuk memperketat keamanan Stadion Likas. Terutama saat pertandingan-pertandingan big match yang berpotensi memicu kerusuhan.
Atas kemenangan tersebut, Southern Tiger kian kokoh di puncak klasemen Liga Super Malaysia 2022 dengan raihan 26 poin dari 10 laga. Sedangkan, Sabah FC berada tepat di bawahnya dengan raihan 22 poin.
ADVERTISEMENT