news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Timnas U-17 Matangkan Mental, Taktik, dan Fisik Jelang Piala Asia

7 Maret 2025 18:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas Indonesia U-17 melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas India U-17 saat pertandingan persahabatan internasional di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Timnas Indonesia U-17 melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas India U-17 saat pertandingan persahabatan internasional di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Timnas U-17 tengah mematangkan mental dan taktik jelang bersiap tampil di Piala Asia U-17 mendatang. Penggawa 'Garuda Muda' tunjukkan komitmen serius dalam persiapan demi mengukir hasil terbaik di perhelatan itu.
ADVERTISEMENT
Timnas U-17 tergabung di Grup C Piala Asia U-17 bersama Afganistan, Yaman, dan Korea Selatan. Adapun Piala Asia U-17 dijadwalkan mulai bergulir pada 3 hingga 20 April mendatang.
Kapten Timnas U-17, I Putu Panji, mengungkap, bahwa fokus utama latihan 'Garuda Muda' saat ini adalah mematangkan mental dan taktik. Ia tegaskan bahwa Timnas U-17 akan berjuang habis-habisan untuk raih hasil maksimal di Piala Asia, demi penuhi target untuk lolos ke Piala Dunia U-17.
“Mental, fisik, dan taktikal harus jauh lebih kuat untuk selalu fokus di setiap latihan, sehingga bisa maksimal di Piala Asia dan semoga bisa lolos ke Piala Dunia,” ujar Panji dikutip dari laman resmi PSSI.
Matthew Baker cetak gol saat Timnas U-17 Indonesia vs Kuwait dalam matchday perdana Grup G Kualifikasi Piala Asia 2025 di Abdullah Al Khalifa Stadium, Rabu (23/10) malam WIB. Foto: Dok. PSSI
“Kondisi tim sejauh ini cukup baik. Di Yogyakarta kita meningkatkan kondisi fisik, dan di Bandung kita mulai mempertajam taktikal. Intensitas latihan terus meningkat, dan itu menjadi tantangan bagi kami di bulan Ramadan, terutama bagi yang menjalani ibadah puasa,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Saat ini Timnas U-17 sedang melakukan TC di Bandung. Pada 16 Maret nanti 'Garuda Muda' akan bertolak ke Dubai untuk melanjutkan TC dan melakoni serangkaian uji coba.
PSSI telah memberikan target kepada Timnas U-17 jelang sambut Piala Asia. 'Garuda Muda' setidaknya harus tembus hingga ke babak 8 besar Piala Asia, demi amankan tiket otomatis ke Piala Dunia U-17.
Adapun Piala Dunia U-17 akan berlangsung pada November nanti. Qatar ditunjuk jadi tuan rumah di edisi kali ini.