Uang Bukan Segalanya, Hector Bellerin Enggan Balik ke Arsenal

13 Oktober 2021 13:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bellerin speechless melihat performa Arsenal.  Foto: REUTERS/Eddie Keogh
zoom-in-whitePerbesar
Bellerin speechless melihat performa Arsenal. Foto: REUTERS/Eddie Keogh
ADVERTISEMENT
Hector Bellerin telah mengisyaratkan masa depannya bersama Arsenal. Bek 26 tahun ini enggan kembali ke Emirates Stadium musim depan, dan lebih memilih bertahan di Real Betis.
ADVERTISEMENT
Pada bursa transfer musim panas lalu, Bellerin dipinjamkan The Gunners ke Real Betis selama satu musim. Diwartakan The Sun, penyebabnya adalah Bellerin tak begitu disukai oleh Mikel Arteta. Ia juga telah kehilangan tempat di tim utama jelang musim 2020/21 berakhir.
Alih-alih kembali ke Inggris musim depan dengan menyisakan kontrak satu musim bersama Arsenal, Bellerin justru bersikeras untuk menetap bersama klub masa kecilnya.
"Saya tidak tahu, tetapi saya selalu mengatakan jika saya tidak ingin berada di sini musim depan, saya tidak akan datang dari awal,” ujar Bellerin kepada El Desmarque saat ditanya klub yang akan dibelanya di musim mendatang.
“Ada banyak hal yang harus diputuskan, tetapi yang ingin saya lakukan adalah menikmati musim ini, karena saya ada di sini. Dan apa yang harus terjadi akan terjadi,” imbuhnya.
Bellerin pada laga melawan Bayern Muenchen. Foto: John Sibley/Reuters
Bellerin pun rela mendapat pemotongan gaji demi hijrah ke Real Betis di bursa transfer musim panas lalu. Bagi pria asal Spanyol tersebut, uang bukanlah segalanya.
ADVERTISEMENT
"Satu setengah tahun terakhir ini membuat saya memikirkan kembali banyak hal. Bagi saya itu adalah upaya untuk melakukan tindakan, tidak hanya dari sudut pandang uang,” pungkasnya.
Sementara itu, sejak kepindahannya ke Real Betis, Hector Bellerin telah memainkan peran yang cukup vital. Ia tercatat telah tampil dalam empat laga, di mana seluruhnya sebagai starter. Bellerin juga sukses membukukan satu assist kala menjamu Espanyol di pekan kelima Liga Spanyol.