news-card-video
15 Ramadhan 1446 HSabtu, 15 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Undian Piala Asia U-16: Timnas U-16 Masuk Grup Neraka

18 Juni 2020 14:44 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Marcell Januar Putra (kedua kanan) dan Kadek Arel Priyatna (kanan) usai melawan Timnas China U-16 pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (22/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
zoom-in-whitePerbesar
Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Marcell Januar Putra (kedua kanan) dan Kadek Arel Priyatna (kanan) usai melawan Timnas China U-16 pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (22/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ADVERTISEMENT
Lawan-lawan Timnas U-16 di Piala Asia U-16 2020 terbilang berat. Pada pengundian babak grup yang dilakukan AFC di Malaysia, Kamis (18/6/2020), Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Arab Saudi, dan China.
ADVERTISEMENT
Meski Timnas U-16 bakal berhadapan dengan negara-negara raksasa Bima Sakti Tukiman--pelatih kepala Timnas U-16-- pernah berkata bahwa dia tak gentar.
Bima menegaskan selalu siap siapa pun lawannya. Pelatih 44 tahun itu malahan mengaku antusias berhadapan dengan tim-tim besar Asia.
Kelolosan Timnas U-16 ke putaran final Piala Asia U-16 penuh perjuangan. Pada babak kualifikasi, Garuda Muda tergabung di Grup G bersama China, Filipina, Brunei, dan Kepulauan Mariana Utara.
Anak didik Bima Sakti sanggup meraup kemenangan saat berjumpa Filipina (4-0), Kepulauan Mariana Utara (15-1), dan Brunei (8-0). Kemudian ketika menghadapi China, Timnas U-16 berhasil mengamankan satu poin (0-0).
Hasil itu cukup membawa Timnas U-16 finis sebagai runner-up grup di bawah China dengan koleksi poin sama-sama 10. China unggul selisih gol.
ADVERTISEMENT
Timnas U-16 berhak lolos dengan predikat runner-up terbaik bersama tiga tim lain, yaitu Yaman, Uzbekistan, dan Oman.
Piala Asia U-16 2020 akan digelar di Bahrain pada 16 September sampai 3 Oktober.
Hasil Undian Babak Grup Piala Asia U-16 2020
Grup A: Bahrain, Korea Utara, Iran, Qatar
Grup B: Tajikistan, Oman, Yaman, Uni Emirat Arab
Grup C: Korea Selatan, Australia, India, Uzbekistan
Grup D: Jepang, Indonesia, Arab Saudi, China
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.