Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Nominasi pemain terbaik UEFA telah diumumkan. Bisa ditebak, Cristiano Ronaldo masuk dalam daftar nomine. Selain menjadi pengumpul gelar terbanyak sejumlah 3, CR7 tak pernah absen masuk di pos tiga besar sejak edisi pertama yang digelar pada 2010/11.
ADVERTISEMENT
Sementara, nama Lionel Messi kembali muncul tahun ini. Menarik, sih, mengingat La Pulga gagal menembus pos tiga besar pada gelaran 2017/18.
Kala itu Messi hanya nangkring di urutan kelima, di bawah Luka Modric, Ronaldo, Mohamed Salah, dan Antoine Griezmann. Sebagai informasi, sejauh ini Messi baru memenangi dua gelar Pemain Terbaik UEFA, tepatnya pada 2010/11 dan 2014/15.
Last but not least, nomine selanjutnya adalah Virgil van Dijk. Eksistensi bek jangkung berusia 28 tahun ini spesial. Pasalnya, ia menjadi bek pertama yang berhasil masuk di pos tiga besar.
Well, bukan tak mungkin juga Van Dijk menyingkirkan Ronaldo dan Messi dalam perburuan titel pemain terbaik se-Eropa itu. Ia memainkan peranan penting atas kesuksesan Liverpool menggamit titel Liga Champions 2018/19.
ADVERTISEMENT
Tak cuma di aras klub, Van Dijk juga berhasil mengantar Belanda ke partai final Nations League. Sebelum akhirnya takluk 0-1 dari Portugal.
Metode pemilihan ketiga nomine tadi dilakukan dengan sistem voting oleh juri yang terdiri dari 80 pelatih klub yang tampil di babak grup Liga Champions dan Liga Europa 2018/19. Tak cuma itu, masih ada 55 jurnalis dari masing-masing negara anggota UEFA yang dipilih oleh Media Olahraga Eropa (ESM).
Para pelatih dan jurnalis diberi jatah untuk memilih tiga pemain yang berlaga di klub Eropa. Lalu, mereka diminta untuk menentukan pemain mana saja yang mendapatkan lima poin, tiga poin, dan satu poin.
Hasilnya didasarkan pada jumlah poin yang diberikan oleh para pelatih dan jurnalis. Oh, iya, pelatih tidak diperbolehkan untuk memilih pemain dari tim mereka sendiri. Lewat metode pemilihan itulah muncul nama Messi, Ronaldo, dan Van Dijk.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, UEFA bakal mengumumkan daftar pemenang pada Kamis (29/8/2019) waktu Monako.