Vietnam Dinilai Bermasalah Jelang Piala AFF: Kurang Sosok Pemimpin Lini Belakang

25 November 2024 11:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola timnas Indonesia Dendy Sulistyawan (kanan) mencoba mengejar bola dengan dibayangi pesepak bola timnas Vietnam Do Duy Manh saat pertandingan leg 1 babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, (6/1). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pesepak bola timnas Indonesia Dendy Sulistyawan (kanan) mencoba mengejar bola dengan dibayangi pesepak bola timnas Vietnam Do Duy Manh saat pertandingan leg 1 babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, (6/1). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Timnas Vietnam memiliki kendala jelang Piala AFF 2024. Mereka dinilai tidak mempunyai pemain lini belakang yang ideal untuk ajang antarnegara Asia Tenggara tersebut.
ADVERTISEMENT
Hal ini diterangkan oleh mantan penjaga gawang Timnas Vietnam, Duong Hong Son. Ia menyoroti daftar 30 pemain yang dipanggil ke skuad Piala AFF, di mana Que Ngoc Hai absen.
Que Ngoc Hai adalah bek tengah senior yang vital perannya serta punya pengalaman juara Piala AFF 2018. Sementara, dua bek senior lain, Do Duy Manh dan Thanh Chung, sempat mengalami cedera. Kondisi ini dinilai tak ideal untuk Timnas Vietnam.
"Pertama, semua pemain bertahan dan bek tengah yang pernah bermain untuk klub dan TImnas Vietnam, selama kompetisi, pernah mengalami cedera seperti Duy Manh, Thanh Chung, atau Que Ngoc Hai," ucap Duong Hong Son, dikutip dari The Thao 247.
Yakob Sayuri melakukan duel udara dengan pemain Vietnam dalam laga matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Kamis (21/3/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
"Secara bertahap, tingkat pemulihan tidak dijamin. Pemain baru yang bergabung dengan tim tentu akan berat sebelah dibandingkan dengan semua senior mereka," tambah kiper yang berada di skuad juara Piala AFF 2008 itu.
ADVERTISEMENT
Menurut Duong, kini lini belakang Vietnam kekurangan sosok pemimpin. Ini bisa menjadi masalah lain bagi skuad Golden Stars.
"Saya pikir jika pertahanan Timnas Vietnam memiliki pemimpin yang bagus atau penjaga gawang yang selalu dapat menunjukkan kualitas kepemimpinan di lapangan, itu akan membantu Timnas Vietnam meningkat," terangnya.
Piala AFF bakal dihelat selama 8 Desember 2024-5 Januari 2025. Indonesia berada di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos. Laga Indonesia kontra Vietnam akan digelar di Viet Tri Stadium, Phu Thọ, pada 15 Desember.
Sekarang, Vietnam sedang menjalani TC di Korsel. Mereka akan gelar 3 laga uji coba: Lawan Ulsan Citizen FC (K-League 3) pada 27 November, lawan Daegu FC (K-League 1) pada 29 November, dan lawan Jeonbuk Hyundai Motors FC (K-League 1) pada 1 Desember.
ADVERTISEMENT