Welber Jardim Segera Gabung Pemusatan Latihan Timnas U-20

16 Januari 2025 9:29 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas U-20 Indonesia; Riski Afrisal, Welber Jardim, dan Ferre Murari; dalam sebuah laga Turnamen Toulon 2024. Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas U-20 Indonesia; Riski Afrisal, Welber Jardim, dan Ferre Murari; dalam sebuah laga Turnamen Toulon 2024. Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
Timnas U-20 Indonesia menjalani pemusatan latihan jelang Piala Asia. Namun, beberapa pemain penting belum bergabung dalam latihan yang digelar di Jakarta, Rabu (15/1).
ADVERTISEMENT
Salah satu pemain yang belum bergabung ke pemusatan latihan adalah Welber Jardim. Gelandang Sao Paolo itu baru akan bergabung saat Timnas U-20 menjalani turnamen uji coba di Surabaya pekan depan.
“Welber sama statusnya dengan pemain 8 klub yang di lokal, yang di dalam negeri. Kita berlakukan. Dia dipersilakan bermain di kompetisi klubnya dia. Karena Brasil jauh, kita nggak bisa buka tutup. Ya, silakan,” ucap Pelatih Timnas U-20, Indra Sjafri, kepada wartawan.
“Jumat pagi, kalau nggak salah, dia datang. Dan ada 3 pemain lagi. Tony Firmansah, Mufli Hidayat, dan M.Buffon. Ini akan bergabung di Surabaya karena mereka masih bermain dengan klubnya,” tutur Indra lagi.
Pelatih Timnas U-20, Indra Sjafri dalam sesi latihan di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (17/8/2024). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
Piala Asia U-20 dijadwalkan bakal tergelar pada 12 Februari di China mendatang. 'Garuda Muda' tergabung di Grup C bersama Yaman, Iran, dan sang juara bertahan, Uzbekistan.
ADVERTISEMENT
Sebelum itu, Timnas U-20 akan menjalani turnamen uji coba melawan Yordania, Suriah, dan India. Turnamen tersebut akan digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.