Kompetisi Belum Usai, Liga Inggris Wanita Sudah Pecahkan Rekor Penonton Musiman

19 Maret 2024 12:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jumlah penonton di Liga Inggris Wanita (WSL) terpecahkan saat Arsenal menang 4-1 atas Chelsea di Stadion Emirates, 10 Desember lalu. Foto: Instagram/@arsenalwfc
zoom-in-whitePerbesar
Jumlah penonton di Liga Inggris Wanita (WSL) terpecahkan saat Arsenal menang 4-1 atas Chelsea di Stadion Emirates, 10 Desember lalu. Foto: Instagram/@arsenalwfc
ADVERTISEMENT
Liga Inggris Wanita (WSL) berhasil memecahkan rekor baru soal kehadiran penonton di musim ini. Di pekan ke-16 kemarin, WSL mencatatkan jumlah penonton di musim 2023/24 mencapai 717.721 suporter. Angka tersebut menjadi yang tertinggi sepanjang gelaran Women's Super League sejak 2010.
ADVERTISEMENT
Jumlah kumulatif kehadiran penonton itu sukses melampaui rekor sebelumnya yang dicatatkan pada musim 2022/23 kemarin. Musim lalu, total penonton yang hadir menyaksikan semua laga adalah 689.297 orang
BBC menyebut rekor penonton semusim WSL pecah usai duel Chelsea kontra Arsenal di Stamford Bridge, London pada Jumat (15/3) kemarin. Sebanyak 32.970 penonton hadir menyaksikan kemenangan The Blues dengan skor 3-1.
Menariknya, rekor ini pecah saat WSL baru memasuki pekan ke-16. Artinya, masih ada enam pekan tersisa dan bakal ada 36 duel lagi yang digelar di Liga Inggris Wanita sampai Mei nanti.
Jumlah penonton pun diprediksi masih akan terus bertambah hingga berakhirnya musim 2023/24. Terlebih masih ada sejumlah bigmatch yang akan dihelat di pekan-pekan mendatang. Menembus angka 800 ribu penonton tampaknya tak sulit bagi WSL yang tiap pekannya stadion selalu ramai.
Jumlah penonton di Liga Inggris Wanita (WSL) terpecahkan saat Arsenal menang 4-1 atas Chelsea di Stadion Emirates, 10 Desember lalu. Foto: Instagram/@arsenalwfc
Hype Women's Super League memang meningkat pada musim terbaru ini. Sebelum rekor kumulatif penonton semusim pecah, Arsenal sukses memecahkan rekor jumlah penonton dalam satu pertandingan saat menjamu Manchester United pada 17 Februari kemarin di Emirates Stadium.
ADVERTISEMENT
Duel yang dimenangkan 3-1 oleh The Gunners itu disaksikan oleh 60.160 suporter. Padahal, kapasitas stadionnya adalah 60.704 penonton; persentase keterisian stadion mencapai 99,10 persen. Bisa dibayangkan betapa padatnya Emirates Stadium dalam pertandingan tersebut.
Lantas, apa faktor utama membludaknya penonton di sepak bola wanita Inggris?
Timnas Wanita Inggris vs Italia, Rabu (28/2/2024). Foto: England Football

Kesukesan Lionesses Pemicu Utamanya

Kesuksesan Timnas Wanita Inggris di kancah internasional dalam beberapa tahun terakhir bisa dibilang salah satu faktor utama membludaknya penonton sepak bola wanita, khususnya WSL, dalam dua musim terakhir.
Prestasi Timnas Wanita Inggris memang lagi jaya-jayanya setelah Sarina Wiegman ditunjuk jadi pelatih Inggris pada 2021. Beberapa prestasi berhasil diraih oleh Millie Bright dkk.
Yang paling membanggakan tentu adalah saat mereka memenangi Euro 2022. Itu adalah trofi Euro pertama Inggris sepanjang sejarah keikutsertannya. Selain itu, di era Wiegman juga Inggris jadi juara Finalissima 2023 dan pertama kalinya menjejak final Piala Dunia Wanita di edisi 2023.
ADVERTISEMENT
Peningkatan performa Lionesses diyiakini jadi kunci utama semakin banyaknya orang yang melirik sepak bola wanita. Menonton WSL di akhir pekan kini menjadi salah satu agenda rutin bagi sebagian masyarakat Inggris.
Timnas Wanita Inggris merayakan kelolosan ke semifinal Piala Dunia Wanita 2019. Foto: Damien MEYER / AFP
Selain peningkatan jumlah penonton, Lionesses Effect juga sejatinya membuat banyak klub wanita baru lahir di Britania Raya. Dalam laporan The Telegraph, tim wanita baru di Inggris melonjak drastis dalam tujuh tahun terakhir.
Pada 2017, ada 5.632 tim yang terdaftar di 31 wilayah, sedangkan saat ini ada 12.150 tim. Ini berarti dalam tujuh tahun terakhir terjadi peningkatan jumlah tim wanita sebanyak dua kali lipat.
Lonjakan tertinggi terjadi pada 2022 lalu setelah Inggris memenangi Euro 2022. Sekitar 1.500 tim wanita baru terdaftar di Inggris setelah Lionesses mengangkat trofi Euro pertamanya usai mengalahkan Jerman di Wembley Stadium, London.
ADVERTISEMENT