Misi Jerman Bungkam Spanyol: Perebutan Perunggu Sepak Bola Wanita Olimpiade

9 Agustus 2024 14:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sophia Smith (putih) berusaha melewati adangan Klara Buehl dan Marina Hegering dari Jerman (ungu).  Foto: NIR ELIAS/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Sophia Smith (putih) berusaha melewati adangan Klara Buehl dan Marina Hegering dari Jerman (ungu). Foto: NIR ELIAS/Reuters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Timnas Wanita Jerman akan menghadapi ujian yang mahaberat dalam bentuk Timnas Spanyol di perebutan perunggu Olimpiade Paris 2024 cabor sepak bola wanita nanti malam.
ADVERTISEMENT
Jerman, yang di semifinal kalah dari Amerika Serikat, akan mengincar medali perunggu sebagai pelipur performa substandar mereka beberapa waktu terakhir.
Sementara, Spanyol yang menjalani Olimpiade pertama mereka, tentu tak mau pulang dengan tangan kosong. Apalagi, marwah sebagai juara Piala Dunia Wanita 2023 tengah dipertaruhkan.
Spanyol vs Brasil di semifinal Olimpiade. Foto: Andrew Boyers/Reuters

Preview Jerman vs Spanyol

Dalam pertandingan nanti malam, Spanyol masih diunggulkan ketimbang Jerman untuk merebut perunggu. Penampilan mereka di Olimpiade, kecuali saat melawan Brasil di semifinal, bisa dibilang sempurna.
Kekalahan Spanyol atas Brasil pada semifinal dua hari lalu lebih dilihat sebagai kecerdikan Brasil memanfaatkan serangan balik dan pertahanan yang kompak, ketimbang tanda-tanda bahwa performa Spanyol tengah menurun.
Sebab, dalam 13 pertandingan resmi yang mereka jalani pada 2024, Spanyol cuma kalah dua kali, yakni melawan Brasil pada semifinal kemarin dan melawan Republik Ceko pada kualifikasi Euro 2026.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, Jerman sedikit kurang meyakinkan dalam fase gugur Olimpiade ini. Dalam dua pertandingan terakhir, mereka bahkan tidak bisa mencetak gol sama sekali. Mereka kalah 1-0 dari Amerika Serikat dan beruntung bisa mengalahkan Kanada lewat adu penalti.
Apalagi, pada semifinal kemarin, dua penyerang Jerman absen. Alexandra Popp terkena infeksi, sementara Lea Schuller cedera lutut kiri. Kemungkinan di perebutan perunggu nanti, keduanya masih akan digantikan Nicole Anyomi dan Sydney Lohmann.
Lucia Garcia dari Spanyol beraksi dengan Antonia dari Brasil pada Olimpiade Paris 2024 di Stadion Bordeaux, Bordeaux, Prancis (31/7/2024). Foto: Susana Vera/REUTERS

Head to Head Jerman vs Spanyol

Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Jerman menang tiga kali dan imbang dua kali. Pertandingan terakhir terjadi pada Euro 2022, saat itu Jerman menang dengan skor 2-0.

Jadwal dan Info Streaming Jerman vs Spanyol

Laga Jerman vs Spanyol akan digelar di Groupama Stadium di Decines-Charpieu, Prancis. Pertandingan ini bisa Anda saksikan di Vidio pada pukul 20.00 WIB.
ADVERTISEMENT