Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Apakah kamu pernah merasa hilang nafsu makan? Meski, sering mengindahkannya, lebih baik kamu memperhatikan kondisi ketika sedang kehilangan nafsu makan. Pasalnya, ketika merasa malas makan, itu berarti tubuh kita sedang memberikan tanda bahwa ia tidak sedang baik-baik saja.
ADVERTISEMENT
Secara sederhana, kelaparan merupakan situasi ketika tubuh kita membutuhkan energi untuk terus bekerja. Kalau tidak cukup makan, kita akan kurang energi untuk beraktivitas; imbasnya bisa sampai ke masalah kesehatan.
Perlu diketahui bahwa ada beberapa alasan kamu jadi hilang nafsu makan. Apa saja?
1. Rasa cemas
Pernahkah ketika kamu deg-degan saat ingin presentasi, kamu sampai di tahap tidak bisa makan apa pun?
Masuk akal! Soalnya, dilansir Food NDTV, rasa cemas melepaskan hormon stres tertentu yang dapat memengaruhi siklus nafsu makan seseorang. Hormon stres ini dapat memperlambat rasa lapar, nafsu makan dan pencernaan.
2. Depresi
Depresi adalah salah satu penyebab paling umum seseorang kehilangan nafsu makanya. Depresi dapat menyebabkan ketidakseimbangan di area otak yang bertanggung jawab untuk memantau keadaan psikologis tubuh dan membuatnya jadi kurang aktif.
ADVERTISEMENT
Fenomena ini dapat menyebabkan penurunan sinyal kelaparan dan nafsu makan. Jadi, jika kamu tidak merasa lapar ketika sedang sedih, sebaiknya ingatkan diri sendiri untuk makan.
3. Stres
Terkadang stres ekstrem dapat menyebabkan gejala fisik seperti mual dan gangguan pencernaan. Ini dapat mengganggu keinginan kamu untuk makan. Selama waktu ini, kamu sebainya mengubah fokus dari hal yang sedang kamu pikirkan ke hal yang ingin kamu lakukan. Ketika tingkat stres turun, kamu juga bisa makan dengan lebih bahagia.
4. Usia
Usia juga memainkan peran penting dalam keinginan kita untuk makan. Menurut PUBMED Central, sekitar 15 hingga 30 persen orang tua diperkirakan mengalami penurunan nafsu makan terkait usia.
Empat faktor di atas bisa memengaruhi keinginan kita untuk makan. Bila kamu mengalaminya, sebaiknya ingatkan diri sendiri untuk menyantap makanan yang bernutrisi untuk tubuhmu.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa mengonsumsi aneka makanan penurun stres atau beralihlah ke makanan sehat. Soalnya, menurut studi yang dipublikasikan dalam International Journal of Environmental Research and Public Health, pola makan buruk bisa memperparah kecemasan.
Dalam penelitian itu, disebutkan bahwa orang yang memiliki asupan buah dan sayuran rendah sangat rentan menghadapi rasa cemas. Mereka yang mengonsumsi kurang dari tiga sumber buah dan sayuran setiap hari, punya 24 persen kemungkinan diagnosis gangguan kecemasan yang lebih tinggi.
Jadi, ketika masa pandemi COVID-19 bikin kita rentan stres, cemas, dan depresi, tak ada salahnya untuk menerapkan pola hidup sehat. Yuk, sehat bersama!