5 Bahan Alami yang Bisa Digunakan untuk Obat Sakit Gigi, Kumur Air Cengkeh

27 Maret 2022 11:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi sakit gigi PTR Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sakit gigi PTR Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Pernahkah kamu merasa sakit gigi sampai mengganggu aktivitas seharian? Ya, hal itu bisa terjadi kepada siapa pun dan kapan pun tanpa mengenal waktu. Sebagian besar dari kamu, tentunya langsung mengambil obat atau bahkan pergi ke dokter gigi.
ADVERTISEMENT
Namun, kamu sebenarnya tidak perlu panik atau buru-buru minum obat dengan kandungan kimia yang kurang baik untuk ginjal. Sebab, kamu masih bisa memanfaatkan bahan alami di rumah. Menggunakan bahan yang tersedia di dapur akan memudahkan kamu mengatasi sakit gigi, lho.
Penasaran bahan alami apa saja yang memiliki manfaat meringankan hingga menyembuhkan sakit gigi? Yuk, simak selengkapnya seperti mengutip Healthline berikut ini:

1. Air garam

Ilustrasi air garam Foto: Shutterstock
Menurut jurnal tahun 2016 yang berjudul Rinsing with Saline Promotes Human Gingival Fibroblast Wound Healing In Vitro, mengobati sakit gigi dengan air garam dapat membantu mengurangi peradangan dan menyembuhkan luka mulut. Selain itu, bagi banyak orang, berkumur dengan air garam adalah pengobatan lini pertama yang efektif.
ADVERTISEMENT
Ini karena, air garam adalah disinfektan alami yang dapat membantu melonggarkan partikel makanan dan kotoran yang mungkin tersangkut di sela-sela gigi kamu. Untuk menggunakan cara ini, kamu bisa mencampurkan 1/2 sendok teh (sdt) garam ke dalam segelas air hangat dan gunakan sebagai obat kumur.

2. Kompres dengan es batu

Ilustrasi kompres es batu. Foto: Shutter Stock
Cara kedua, kamu bisa menggunakan kompresan dingin untuk meredakan rasa sakit gigi. Saat kamu menempelkan kompres dingin berisi es batu akan membuat pembuluh darah di area tersebut menyempit. Ini membuat rasa sakit tidak terlalu parah.
Dingin juga dapat mengurangi pembengkakan dan peradangan. Kamu dapat siapkan sekantong es yang dibungkus handuk dan tempelkan pada area sakit gigi selama 20 menit setiap kali; dan bisa kamu ulangi setiap beberapa jam sekali, ya.
ADVERTISEMENT

3. Bawang putih

Ilustrasi orang makan bawang putih. Foto: Shutterstock
Selama beribu-ribu tahun, bawang putih telah dikenal dan digunakan sebagai obat herbal. Ternyata, bawang putih juga memiliki sifat antibakteri. Tidak hanya dapat membunuh bakteri berbahaya yang menyebabkan plak gigi, tetapi juga dapat bertindak sebagai pereda nyeri, menurut jurnal Frontiers in Microbiology tahun 2021.
Untuk menggunakan bawang putih sebagai obat sakit gigi, haluskan satu siung bawang putih dan oleskan ke daerah gigi yang sakit. Sebagai alternatif, kamu juga bisa menambahkan sedikit garam. Atau, kamu dapat mengunyah satu siung bawang putih segar secara perlahan.

4. Cengkeh

Minyak cengkeh yang telah siap dijual di Dusun Kranjang, Desa Wayame, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon, Provinsi Maluku. Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Menurut Critical Reviews in microbiology tahun 2017, cengkeh telah digunakan untuk mengobati sakit gigi sepanjang sejarah. Minyak cengkeh dapat secara efektif menghilangkan rasa sakit dan mengurangi peradangan. Rempah kecil ini mengandung eugenol yang merupakan antiseptik alami.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa mengencerkan minyak cengkeh dengan campuran, seperti minyak bunga matahari atau jojoba. Gunakan sekitar 15 tetes minyak cengkeh dengan satu ons minyak campuran, menurut National Association of Holistic Aromatherapy. Kemudian, oleskan sedikit minyak pada kapas dan balur ke daerah sakit gigi. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan setetes minyak cengkeh ke dalam segelas kecil air dan jadikan obat kumur.

5. Kantung teh peppermint

Teh mint Foto: Shutterstock
Kantong teh peppermint dapat digunakan untuk menghilangkan rasa sakit dan menenangkan gusi sensitif. Biarkan kantong teh bekas menjadi sedikit dingin sebelum mengoleskannya ke area sakit gigi. Caranya kamu bisa memasukkan kantong teh bekas ke dalam freezer selama beberapa menit terlebih dahulu, lalu tempelkan ke gigi yang sakit.
ADVERTISEMENT
Penulis: Ade Naura Intania