5 Celebrity Chef Dunia yang Ternyata Tak Mengenyam Pendidikan di Sekolah Memasak

24 Juni 2020 13:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi sekolah memasak Foto: Michael Browning/unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sekolah memasak Foto: Michael Browning/unsplash
ADVERTISEMENT
Kegiatan memasak bagi kebanyakan orang merupakan sebuah hobi. Berawal dari hobi tersebut beberapa menjadikannya sebagai ladang mencari rezeki, seperti para juru masak ini. Bahkan mereka bisa mendapatkan karier cemerlang dengan menyajikan banyak makanan enak. Beberapa di antaranya mendapat julukan sebagai celebrity chef.
ADVERTISEMENT
Memang memasak bisa dilakukan oleh siapa saja, enggak melulu harus seorang chef yang mengenyam pendidikan sekolah kuliner. Misalnya saja seperti kelima celebrity chef berikut ini yang ternyata tak pernah mendapat gelar dari pendidikan sekolah kuliner sebelumnya.
Siapa saja, sih mereka? Simak ulasan selengkapnya, yuk!

1. Martha Stewart

Martha Stewart. Foto: Instagram/@marthastewart
Dilansir Insider, perempuan berusia 78 tahun ini terkenal sebagai pebisnis Amerika Serikat yang juga ahli soal kuliner. Sebelum terjun ke dunia memasak, Stewart merupakan lulusan Barnard College yang merupakan sekolah seni khusus perempuan. Kariernya di dunia kuliner semakin menanjak setelah memiliki usaha katering dan menerbitkan berbagai buku resep. Ia terkenal dengan cara memasaknya yang sempurna dan detail.

2. Thomas Keller

Thomas keller. Foto: Instagram/@chefthomaskeller
Thomas Keller merupakan chef Amerika Serikat sekaligus pemilik restoran dan penulis buku memasak. Laki-laki berusia 64 tahun ini merupakan salah satu juru masak senior di negaranya. Keller mendapatkan gelar bintang tiga dari Michelin Star meskipun ia tak pernah merasakan pendidikan di sekolah kuliner sebelumnya. Ia justru belajar secara otodidak langsung dengan beberapa chef lain di restoran AS dan Prancis, salah satunya La Reserve pada tahun 1984.
ADVERTISEMENT

3. Gordon Ramsay

Gordon Ramsay. Foto: IG @gordongram
Siapa yang tak kenal dengan Gordon Ramsay? Celebrity chef yang namanya mencuat karena program Hell's Kitchen ini ternyata tak pernah mengambil pendidikan memasak secara khusus.
Laki-laki yang juga merupakan juri dalam program MasterChef tersebut memperoleh gelar sebagai lulusan manajemen hotel di North Oxon Technical College, Inggris. Kemudian, barulah ia belajar memasak langsung dengan bekerja di restoran Harvey's milik Marco Pierre White dan Le Gavroche di London.

4. Rachael Ray

Rachael Ray. Foto: Facebook/@Rachael Ray
Terlepas dari ketenarannya dalam program memasak di chanel Food Network, siapa sangka Rachael Ray hanya ibu rumah tangga biasa yang memang memiliki hobi menyajikan makanan enak. Belajar memasak secara otodidak, membuatnya tak pernah mau disebut sebagai 'chef.' Yup, karena memang perempuan berusia 51 tahun ini tak pernah mengenyam pendidikan di sekolah khusus memasak.
ADVERTISEMENT
Dalam wawancaranya dengan Huffington Post, Ray mengatakan ia tak pernah menyebut dirinya sebagai koki. Ia mengaku hanyalah orang biasa yang hobi dan memiliki ketertarikan di dunia kuliner.

5. Ree Drummond

Ree Drummond. Foto: Instagram/@thepioneerwoman
Ann Marie "Ree" Drummond merupakan jurnalis yang juga mempelajari ilmu gerontology lulusan University of Southern California. Perempuan berusia 51 tahun ini terkenal karena resep steak pertamanya yang menjadi favorit banyak orang. Sejak saat itu, penulis makanan dan fotografer ini mulai memiliki program memasak di Food Network. Kemudian ia pun meluncurkan buku resep, dan menjadi influencer di dunia lifestyle.
Setelah mengetahui ragam latar belakang dari kelima celebrity chef dunia tersebut menggambarkan bahwa siapa pun bisa memasak. Bahkan menjadikan hobi mereka sebagai ladang usaha. Lantas bagaimana dengan kamu, masih enggan mencoba untuk memasak?
ADVERTISEMENT