5 Ide Olahan Daging Kambing Khas Berbagai Daerah buat Sajian Idul Adha

14 Juni 2024 10:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi makanan khas Idul Adha yakni gulai kambing. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makanan khas Idul Adha yakni gulai kambing. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Daging kambing hasil kurban saat Idul Adha biasanya diolah menjadi sate atau gulai. Tapi bagi kamu yang bosan mengolah daging kambing menjadi menu yang itu-itu saja, mungkin sederet masakan khas daerah ini bisa menjadi ide olahan baru.
ADVERTISEMENT
Meski memiliki bau dan rasa yang khas, daging kambing masih saja menjadi pilihan lauk yang diminati masyarakat. Biasanya daging kambing diolah menjadi hidangan sate, gulai, ataupun tongseng.
Tapi, kreativitas masyarakat Indonesia dalam mengolah daging kambing tak terbatas pada tiga sajian itu saja, lho. Bahkan, masing-masing masyarakat daerah di Indonesia memiliki olahan daging kambing khas yang mungkin belum pernah kamu cicipi.
Maka itu, yuk, simak aneka olahan daging kambing dari berbagai daerah yang mungkin bisa menjadi inspirasi masakan di hari raya Idul Adha!

1. Babat gongso

Babat Gongso khas Semarang. Foto: Safira Maharani/Kumparan
Babat gongso merupakan makanan khas Semarang yang biasanya menggunakan bahan jeroan sapi. Tapi, enggak hanya sapi, lho. Kamu juga bisa memanfaatkan jeroan kambing menjadi hidangan babat gongso yang manis, gurih, dan pedas.
ADVERTISEMENT

2. Kurma Aceh

Ilustrasi kurma kambing khas Aceh. Foto: doublealpha/Shutterstock
Makanan khas Aceh ini memang menjadi salah satu hidangan andalan saat Idul Adha. Masakan yang sepintas mirip gulai ini menggunakan bahan daging kambing yang dimasak dengan rempah seperti ketumbar, jahe, adas, kayu manis, dan kunyit. Cita rasanya yang gurih dan kuah santan creamy sangat pas dimakan bersama nasi putih hangat.

3. Dendeng batokok

Dendeng batokok khas Sumatera Barat (17/15/24). Foto: Azalia Amadea/kumparan
Jika kamu bosan dengan olahan daging kambing yang berkuah, maka bisa mencoba mengolahnya menjadi hidangan khas Sumatera Barat yakni dendeng batokok. Pastikan kamu mengolah daging kambing dengan merebusnya hingga empuk terlebih dahulu sebelum digeprek dan dibakar, ya.

4. Sate buntel

Sate buntel khas Solo (cabang Jakarta) Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Daging kambing jika tak diolah menjadi sate, maka rasanya memang kurang afdal, ya? Nah, kalau kamu bosan dengan hidangan sate kambing yang itu-itu saja, mungkin bisa membuatnya menjadi sate buntel khas Solo. Sate buntel dengan olahan daging kambing yang sudah dicincang akan lebih mudah menikmatinya.
ADVERTISEMENT

5. Sate balanga

Ilustrasi sate belanga khas Gorontalo. Foto: Shutterstock
Eits, meski namanya "sate" tapi hidangan satu ini tidak ditusuk dan dibakar, lho. Melainkan, makanan daerah asal Gorontalo ini hanya perlu ditumis. Daging kambing dengan bumbu khas yang berempah dan kecokelatan akan ditumis dan biasanya diberi tambahan kentang.