5 Rekomendasi Sei Sapi Halal di Jakarta, Ada yang Pakai Daging Wagyu nan Gurih!

7 April 2021 17:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sei sapi ala Se.Suap Foto: Azalia Amadea/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sei sapi ala Se.Suap Foto: Azalia Amadea/Kumparan
ADVERTISEMENT
Rekomendasi daging sapi asap khas Kupang akhir-akhir ini menjadi pilihan makanan yang begitu digemari. Gurih dan kenyalnya daging, ditambah aroma asap nan khas, dijamin membuat kamu lapar seketika. Apalagi, saat ini sudah banyak tempat makan yang menyediakan sei halal dengan menggunakan daging sapi.
ADVERTISEMENT
Tak hanya mengandalkan daging asap nan gurih, beberapa restoran turut memperkaya sajiannya dengan berbagai pilihan sambal ala Indonesia hingga saus western. Beragam varian nasi dengan daging sei sapi ini akan membawa rasa penasaran tersendiri bagi penikmatnya.
Nah, kalau kamu berencana untuk mencicipi seporsi sei sapi halal, berikut telah kumparan rangkum rekomendasi tempat makan yang patut kamu coba. Yuk, simak selengkapnya di sini.

1. Sei’Tan

Sei sapi dengan sambal andaliman ala Sei'Tan Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Baru saja buka pada 1 Februari lalu, daging sapi ala Sei’Tan bisa jadi rekomendasi pas bagi pecinta wagyu. Menggunakan bahan dasar wagyu yang berkualitas. Lalu, diasap memakai kayu rambutan selama tiga hari lamanya.
Dagingnya sangat harum smokey bak kayu bakar, kenyal, dan juicy. Ditambah keempat sambal jagoannya; yaitu matah, andaliman, belimbing wuluh, dan rica-rica. Terdapat pula paduan sayur singkong dan telur barendo gurih nan renyah.
ADVERTISEMENT
Jika tertarik mencoba, maka kamu bisa sambangi ke-12 gerainya yang berlokasi di Gunawarman, Setiabudi, Cilandak, Pondok Indah, Kelapa Gading, dan banyak lagi. Harganya pun terbilang terjangkau, Rp 45 ribu kamu sudah bisa menikmati seporsi Sei’Tan lezat nan kekinian ini.

2. Raja Sei by Rizky Billar

Menu rice bowl dengan sambal ala Raja Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Rekomendasi kedua ada Raja Sei. Bisnis kuliner milik Rizky Billar ini menjagokan rice bowl sei sapi dengan saus dan sambal bercita rasa khas Nusantara hingga mancanegara.
Misalnya saja, ada saus mentai dan black pepper. Adapun varian daging ayam asap dan nasi yang beragam. Jika kamu tertarik mencicipi gurih daging dengan paduan nasi jeruk atau nasi jagung, maka Raja Sei ini merupakan pilihan tepat.
Dibanderol dari harga Rp 28-38 ribu, kamu bisa menikmati seporsi makanan berisikan daging asap, varian nasi sesuai selera, dan kangkung crispy sebagai pelengkap. Hmm, menggiurkan, bukan ?
ADVERTISEMENT
Raja Sei by Rizky Billar
Alamat: Jl Tanjung Duren Raya No 364 A, RT.11/RW.2, Tj. Duren Utara, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470.
Jam buka: 11.00-19.00 WIB.

3. Yudonsei

Menu makanan Yudonsei - Sei sapi khas Kupang Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Lanjut ke rekomendasi ketiga. Kini ada Yudonsei, membawa rasa daging sapi autentik dari Kupang langsung. Berbeda dari kebanyakan sei sapi, proses masak daging ala Yudonsei ternyata memakan waktu yang cukup lama, yakni selama 9 jam.
Sei diasap menggunakan daun kosambi terlebih dahulu. Barulah dibungkus memakai daun yang sama. Ini bertujuan agar daging tahan lama. Kemudian selagi panas, disajikan bersamaan nasi, sayur singkong, dan aneka sambal lokal; ada balado dan matah.
Sangat disarankan menyantapnya saat baru matang dan panas. Karena kalau sudah dingin, daging Yudonsei akan alot. Mengenai harganya, seporsi sei sapi ini bisa dibeli Rp 35 ribu saja. Cukup murah, meriah, dan lezat, ya?
ADVERTISEMENT
Yudonsei
Alamat: Jl. Wijaya II No.42, RT.5/RW.7, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160.
Jam buka: 11.00-21.00 WIB (Senin dan Minggu tutup)

4. Se.Suap

Sei sapi ala Se.Suap Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Nah, bagi kamu yang porsi makannya tak terlalu banyak, bisa banget, nih mencoba Se.Suap. Ukuran rice box mereka terbilang agak lebih kecil dari kebanyakan sei sapi.
Ada dua menu andalan dengan sambal khas Se.Suap; yaitu sei sapi sambal lu’at dan sei sapi sambal matah. Aroma smokey daging bisa tercium sedari awal membuka box makannya. Belum lagi warna sambal begitu terang dan segar. Perpaduan asin, gurih, juga pedas serta-merta mampu mendominasi lidah.
Bila penasaran, Se.Suap dapat dibeli secara praktis lewat aplikasi ojek online. Untuk kisaran harga seporsi Se.Suap dibanderol Rp 29-32 ribu.
ADVERTISEMENT
Se.Suap
Alamat: Jl. Tebet Utara I No.6c, RT.7/RW.10, Tebet Tim., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12820
Jam Buka : 10.00-21.00 WIB.

5. Dapur Suami Istri

Nasi asap sapi ala Dapur Suami Istri Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Kalau keempat rekomendasi tadi mengemas sei sapi dengan makanan siap santap, berbeda dengan tempat makan satu ini. Dapur Suami Istri menyajikan sei sapi ala masakan rumahan. Seporsinya berisi irisan daging sapi asap, nasi putih hangat, sambal matah segar, dan tumisan daun singkong. Uniknya, makanan ini disajikan di atas piring kaleng jadul yang ala rumahan banget.
Satu porsi sei sapi mereka bisa dibeli dengan harga Rp 42 ribu. Rasanya alami seperti masakan rumahan, tempatnya pun juga nyaman. Cocok buat kamu kunjungi ketika jam makan siang. Tertarik?
ADVERTISEMENT
Dapur Suami Istri
Alamat: Jl. Cikatomas 1 No. 36 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Jam buka: 10.00-18.00 WIB (weekdays), 08.00-16.00 WIB (weekend).
Reporter: Balqis Tsabita Azkiya