Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
ADVERTISEMENT
Cuaca yang tak menentu kerap membuat sistem imun jadi menurun, akibatnya kesehatan jadi terganggu. Biasanya, gangguan kesehatan yang kerap muncul adalah gejala flu, seperti radang tenggorokan atau batuk.
ADVERTISEMENT
Meski terdengar sepele, namun tenggorokan yang terasa gatal bisa mengganggu produktivitas. Makan pun jadi tak nikmat.
Sebelum mengonsumsi obat-obatan, kita bisa meredakan rasa gatal di tenggorokan dengan secangkir teh hangat, lho. Campurkan beberapa rempah dan sesap teh herbal tersebut untuk melegakan tenggorokan.
Kira-kira, teh apa saja yang direkomendasikan untuk disesap saat sakit tenggorokan? Berikut kumparan rangkum ulasan selengkapnya:
1. Teh jahe
Jahe mengandung komponen antibakterial dan anti-inflamasi yang bisa meredakan sakit tenggorokan. Kamu bisa mencampurkan parutan atau potongan jahe ke dalam secangkir teh hangat. Atau, merebus parutan jahe dan air hingga mendidih. Tambahkan sedikit madu untuk membuat cita rasanya makin nikmat dan menambah manfaatnya.
2. Teh mint
Mengandung komponen anti-inflamasi, secangkir teh peppermint dapat menenangkan tenggorokan yang sedang sakit. Bahkan, kandungan di dalamnya bisa meredakan rasa gatal pada tenggorokan.
ADVERTISEMENT
Tambahkan daun mint dalam rebusan air mendidih, dan diamkan selama tiga sampai lima menit. Setelah itu, saring dan sajikan. Teh mint tak hanya akan melegakan tenggorokan, tapi juga bermanfaat dalam menyegarkan badan.
3. Teh chamomile
Teh chamomile telah lama digunakan sebagai obat tradisional dalam pengobatan China kuno. Mengandung komponen antibakterial yang bisa melawan infeksi bakteri, teh chamomile juga akan memberi efek menenangkan.
Penelitian berjudul Chamomile: A herbal medicine of the past with bright future di tahun 2011 menunjukkan, teh tersebut bekerja dengan cara melapisi dan melumasi tenggorokan, yang dapat mengurangi rasa sakit. Komponennya yang menenangkan juga dapat membantumu tidur lebih nyenyak, sehingga sangat pas untuk dikonsumsi saat sedang tak enak badan.
ADVERTISEMENT
4. Teh kunyit
Penelitian berjudul A Review on Antibacterial, Antiviral, and Antifungal Activity of Curcumin tahun 2014 menemukan, kunyit mengandung komponen antibakterial dan antivirus yang bisa membantu meredakan sakit tenggorokan. Kandungan tersebut juga bisa menambah efektivitas pengobatan antimikroba dengan meningkatkan sinerginya. Namun, hati-hati saat merebusnya, ya. Sebab, warna kuning dari kunyit dapat meninggalkan noda pada pakaian.
5. Teh hijau
Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal British Journal of Pharmacology pada tahun 2013 menunjukkan, kandungan antioksidan di dalamnya bernama EGCG dapat berperan sebagai antivirus. Komponen tersebut mampu melawan penyakit flu dan adenovirus —virus penyebab gejala demam termasuk sakit tenggorokan dan bronkitis.
ADVERTISEMENT