Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Lobster utuh yang segar adalah suguhan musim panas yang nikmat. Daging lobster yang lembut, manis, dan gurih memang sukses membuat penikmatnya ketagihan. Apalagi disajikan menjadi berbagai olahan, lobster pun menjadi makanan favorit banyak orang. Salah satu olahan yang paling populer adalah lobster rebus beraroma bawang putih nan menyegarkan.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, bagi kebanyakan orang menikmati lobster utuh amatlah susah atau ribet. Tetapi, jika kamu mau sedikit berantakan, maka makan lobster akan terasa cukup menyenangkan, kok. Terkadang, bahkan makan lobster utuh menjadi sebuah keseruan bersantap tersendiri.
Mengutip Spoon University, ada tips dan trik anti ribet buat kamu para pemula yang pengin makan lobster. Cukup dengan 5 langkah berikut, makan lobster utuh akan terasa lebih mudah —bahkan kamu bisa menjadi penikmat lobster like a pro! Cobain, yuk!
1. Persiapkan alat-alat untuk makan lobster
Seperti yang sudah dikatakan, menyantap lobster utuh merupakan proses yang sedikit berantakan. Kamu akan menggunakan tangan bersih untuk membantu menyantap makanan laut ini. Beberapa restoran biasanya menyediakan alat makan, antara lain; bib atau kain alas dada, garpu kecil, alat pemecah kacang atau lobster, dan tisu.
ADVERTISEMENT
Jika kamu penikmat lobster pemula, pastikan gunakan bib agar cipratan saus tidak mengenai pakaian. Garpu kecil berguna untuk membantu mengikis daging, pemecah lobster untuk memecahkan cangkang, dan terakhir tisu ketika kamu selesai makan.
2. Mulai dari ekor lobster
Makan lobster utuh sebaiknya dimulai dari bagian termudah, yaitu ekor. Pisahkan ekor lobster dari badannya, kamu mungkin perlu menarik atau memelintir sambil menjauhi ekor dari tubuhnya agar cepat lepas.
Setelah lepas, kamu bisa menggunakan pisau untuk memotong ekor dari bagian tengah (membelahnya secara memanjang) atau menarik sirip di bagian bawah dan daging keluar dari lubang yang dibuatnya. Cara ini membantu mengeluarkan daging tebal bagian ekor lobster.
Jangan lupa untuk melepas bagian ekor kipas di ujung untuk potongan daging yang (mungkin) bersembunyi di ekor. Jika beruntung, maka kamu juga bisa menemukan deretan telur lobster nan gurih!
ADVERTISEMENT
3. Buka capit lobster
Tarik capit lobster, atau pelintir menjauhi tubuh lobster untuk memisahkannya. Jika sulit, maka kamu bisa memisahkan bagian-bagian capit terlebih dahulu. Tarik bagian yang lebih kecil sejauh mungkin dari sisa capit sampai terlepas.
Ambil capit atau cangkang yang besar, dan dengan pemecah lobster, atau pisau berat, pecahkan cangkang lalu keluarkan dagingnya. Kamu bisa menggunakan garpu kecil untuk membantu menarik daging-daging yang tersisa.
4. Buka kaki-kaki kecil lainnya
Kaki kecil penghubung capit dan tubuh seafood ini, ternyata memiliki daging yang manis dan lembut, lho. Sama seperti saat membuka capit, kamu dapat menggunakan pemecah lobster, atau pisau berat untuk memecahnya menjadi beberapa bagian. Dan, terakhir, gunakan garpu untuk mengeluarkan daging.
ADVERTISEMENT
5. Telusuri bagian lobster lain
Selain itu, banyak bagian lobster lain yang juga menarik untuk dicoba. Kamu mungkin juga akan melihat benda hijau muda yang ditemukan pada rongga tubuh dekat ekor. Itu adalah lobster tomalley, atau lebih dikenal sebagai hati dan pankreasnya. Beberapa orang menyukainya, tapi ada juga yang tidak suka, atau memilih mencampurkannya ke dalam makanan lain.
Daging di bagian depan rongga tubuh lobster juga patut dicoba —gunakan ibu jari untuk membelah dan menikmatinya. Terakhir, kamu juga bisa makan enam kaki kecil lobster dan menyedot dagingnya secara perlaha, sluurp!
Lobster siap dinikmati, kamu bisa tambahkan perasan lemon dan saus khas restoran untuk rasa yang lebih nikmat dan segar!
ADVERTISEMENT
Reporter: Natashia Loi