Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
5 Tips Membuat Kulit Dadar Gulung dengan Tekstur Sempurna
12 April 2018 16:29 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
ADVERTISEMENT
Memiliki cita rasa manis dan tekstur yang lembut, dadar gulung kerap menjadi sajian di berbagai acara. Rasanya yang ringan membuat makanan ini sangat pas untuk disantap sebagai camilan.
ADVERTISEMENT
Selain banyak dijual di pasaran, dadar gulung juga bisa dibuat sendiri di rumah, lho. Kendati bahan-bahan dan caranya yang tergolong mudah, namun ternyata ada trik tertentu yang harus kamu ikuti demi mencegah kulit dadar gulung yang sobek.
Ketebalan dari kulit dadar juga harus pas agar nantinya mudah dilipat saat ditambahkan isian.
Berikut telah kumparan (kumparan.com) rangkum lima tips membuat kulit dadar gulung yang elastis:
1. Pastikan tekstur adonan sudah pas
Untuk membuat kulit dadar yang sempurna, usahakan adonan memiliki tingkat kekentalan yang pas dan tercampur rata, hingga tidak menggumpal. Adonan kulit dadar yang baik adalah yaang tidak terlalu encer namun juga tidak terlalu kental. Tuangkan air secara perlahan saat mencampur bahan-bahan sehingga kita bisa mengatur konsistensi adonan.
ADVERTISEMENT
2. Saring adonan
Bila adonan dadar gulung masih terlihat bergerindil atau menggumpal, saring terlebih dahulu agar lebih halus dan licin. Hal ini akan mencegah permukaan kulit dadar pecah dan tidak rata.
3. Panaskan wajan terlebih dahulu
Sebelum memulai membuat dadar gulung, pastikan permukaan wajan sudah panas untuk menghasilkan permukaan kulit dadar yang 'berpori-pori'. Setelah itu, oleskan margarin tipis hingga merata agar kulit dadar mudah diangkat dan dipindahkan.
4. Gunakan sendok sayur
Hindari membuat kulit dadar gulung yang terlalu tipis atau terlalu tebal. Kulit yang terlalu tipis akan membuatnya mudah sobek, sedangkan kulit yang terlalu tebal membuatnya sulit untuk dilipat.
Gunakan sendok sayur untuk mendapatkan takaran adonan yang pas saat menuang adonan ke dalam wajan. Tuangkan satu sendok sayur adonan ke atas wajan dan lebarkan hingga rata.
ADVERTISEMENT
5. Perhatikan tingkat kematangannya
Kulit dadar gulung yang sudah matang ditandai dengan munculnya pori-pori dan tekstur adonan yang agak kering. Jangan tunggu adonan hingga menjadi kering karena akan membuatnya mudah sobek saat dilipat.