Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
7 Channel Masak di YouTube dengan Penghasilan Tertinggi
26 Februari 2019 7:04 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:03 WIB

ADVERTISEMENT
Sekarang belajar memasak bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya menonton tutorial memasak di media sosial. Nah, YouTube menjadi salah satu pilihan banyak orang untuk mencari tutorial hingga aneka resep masakan.
ADVERTISEMENT
Banyaknya orang yang mencari tutorial masak di YouTube akhirnya membuat bermunculan channel khusus masak memasak. Beberapa channel masak bahkan bisa meraup penghasilan yang cukup fantastis karena kepopulerannya.
Tak kalah dari channel YouTube lainnya, berikut tujuh channel masak di YouTube yang berpenghasilan tinggi. Apa saja ya?
1. You Suck At Cooking
Penyampaian yang jenaka merupakan ciri khas video-video yang ditayangkan di channel You Suck At Cooking. Bahkan, sang chef tak segan untuk melemparkan aneka bahan-bahan makanannya hingga melontarkan lelucon sarkastik yang tak jarang mengundang gelak tawa.
Pertama kali meluncurkan video masaknya pada 2015, hingga kini channel You Suck At Cooking telah memiliki lebih dari 1,6 juta subscriber (pengikut). Dengan pengikut mencapai jutaan orang, You Suck At Cooking bisa meraup keuntungan hingga USD 15.269 atau mencapai Rp 214 juta untuk satu videonya.
ADVERTISEMENT
2. Binging with Babish
Binging with Babish merupakan channel YouTube yang kerap membagikan resep-resep ala film, serial, hingga animasi populer. Sebut saja Resep Bao Buns yang terinspirasi dari animasi Bao, resep kudapan ala Harry Potter, Krabby Patty dari serial animasi Spongebob Squarepants, dan masih banyak lainnya.
Berkat kreasi unik yang kerap dibagikan di video-videonya, channel Binging with Babish hingga kini telah memiliki lebih dari 3,8 juta subscriber, lho. Dilansir Social Blade, channel yang telah ada sejak 2017 ini mampu menghasilkan pendapatan hingga Rp 22 miliar per tahunnya.
3. Rosanna Pansino
Kerap menyajikan resep makanan yang dikemas dengan konsep menggemaskan, channel Rosanna Pansino hingga kini telah memiliki lebih dari 10 juta subscriber. Tak hanya aneka resepnya yang menjadi daya tarik, pembawaan yang ceria dan interaktif dari chef berkebangsaan Amerika ini membuat videonya semakin menarik untuk ditonton.
ADVERTISEMENT
Tak heran, Rosanna Pansino bisa dibilang sebagai salah satu chef yang paling populer di YouTube. Dilansir Mashed, dengan kepopulerannya tersebut, channel Rosanna Pansino bisa meraup penghasilan hingga USD 1,1 juta atau sekitar Rp 15 miliar per tahunnya.
4. Brothers Green Eats
Bila membaca nama channelnya, pasti kamu mengira bahwa channel ini khusus menyajikan hidangan serba sayur yang sehat, kan? Alih-alih menyajikan hidangan serba sayur hijau, channel yang pertama kali diluncurkan enam tahun lalu ini dikenal dengan aneka resepnya yang mudah dibuat. Mulai dari resep kreatif dari telur hingga aneka menu sarapan yang mudah dibuat.
Sebenarnya nama 'Green' sendiri diambil dari nama belakang dua chef bersaudara yang mengelola channel masak populer ini, yakni Joshua dan Michael Greenfield. Selain menyajikan resep masakan, channel ini juga kerap menyajikan review makanan yang tak kalah menarik untuk ditonton. Tak mengherankan, dengan subscriber mencapai 1,3 juta, satu video dari Brothers Green Eats mampu menghasilkan keuntungan hingga Rp 31 juta.
ADVERTISEMENT
5. Cupcake Jemma
Cupcake Jemma merupakan salah satu channel YouTube yang kerap menjadi rujukan untuk mencari resep kue-kue menggugah selera. Dikelola oleh seorang baker asal London bernama Jemma Wilson, channel Cupcake Jemma bahkan pernah masuk ke dalam daftar channel rekomendasi chef kenamaan asal Inggris, Jamie Oliver.
Resep-resep kue manis dengan tampilan menggemaskan memang menjadi ciri khas video di channel yang telah ada sejak 2013 tersebut. Memiliki 1,4 juta subscriber dari berbagai negara, penghasilan Jemma Wilson mencapai lebih dari Rp 1 miliar per tahunnya.
6. Jun's Kitchen
Dikelola oleh seorang koki asal Jepang bernama Jun Yoshizuki, channel Jun's Kitchen kerap membagikan resep masakan Jepang yang menggugah selera. Tak hanya mengajarkan proses memasaknya saja, di channel ini, penonton serasa diajak untuk berbelanja dan memilih bahan masakan segar secara langsung bersama sang chef.
ADVERTISEMENT
Uniknya, penonton juga akan dimanjakan oleh kehadiran dua kucing menggemaskan yang setia menemani. Tak heran, channel yang beroperasi sejak 2012 ini berhasil mengumpulkan lebih dari 3,3 juta subscriber. Dengan kepopulerannya tersebut, setiap tahunnya Jun's Kitchen bisa mengumpulkan penghasilan hingga Rp 4 miliar.
7. Maangchi
Bagi kamu yang gemar mencari resep ala Negeri Gingseng, pasti tak asing lagi dengan channel YouTube bernama Maangchi. Dikelola oleh seorang chef Amerika keturunan Korea Selatan, Emily Kim, channel yang telah ada sejak 2007 ini memang khusus menyajikan menu-menu khas Korea yang mudah dibuat.
Menjadi salah satu channel Youtube pertama yang khusus membahas aneka resep dari Negeri Gingseng, setiap video ala Maangchi bisa meraup penghasilan hingga Rp 165 juta. Bahkan Maangchi disebut-sebut sebagai salah satu channel YouTube yang membuat hidangan Korea semakin populer di Amerika.
ADVERTISEMENT