Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
7 Menu Rumahan yang Dijamin Bikin Kangen Ibu
22 Desember 2018 11:20 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:51 WIB

ADVERTISEMENT
Tepat di Hari Ibu ini, hal apa yang paling diingat dari sosok seorang ibu? Salah satunya pasti masakannya yang selalu menggugah selera, bukan?
ADVERTISEMENT
Terutama bagi anak rantau, masakan buatan ibu yang khas memang menjadi salah satu hal yang paling dirindukan di kampung halaman. Meski hanya makanan sederhana seperti tumis sayur atau tempe goreng, masakan ibu selalu mendapat tempat tersendiri di hati anak-anaknya.
Apa saja makanan yang jadi favoritmu di rumah? kumparanFOOD telah merangkum tujuh hidangan andalan ibu yang pasti akan membuatmu semakin rindu untuk pulang.
1. Sup ayam

Murah meriah namun tetap kaya gizi, mungkin inilah yang membuat sup ayam sering menjadi andalan ibu untuk menu makan di rumah. Sup ayam umumnya hanya terbuat dari potongan sayur seperti kubis, wortel, kentang, dan daun bawang, yang direbus bersama kaldu ayam.
ADVERTISEMENT
Tak jarang pula sup ayam ditambah dengan bahan lain seperti bakso, sosis, atau makaroni agar gizinya semakin lengkap. Biasanya sup ayam paling cocok disajikan dengan nasi hangat bersama perkedel kentang dan kerupuk udang.
2. Nasi goreng

Inilah menu sarapan andalan sebagian besar ibu di Indonesia. Meski kini banyak bermunculan nasi goreng dengan berbagai varian, nasi goreng buatan ibu yang sederhana tetap menjadi primadona.
Sedikit berbeda dari nasi goreng yang banyak dijual di restoran, nasi goreng rumahan hanya dibuat dengan menumis bumbu halus dan nasi lalu ditambah beberapa sendok kecap manis. Sebagai pelengkap, menu sarapan praktis ini juga sering disajikan bersama telur dadar atau telur mata sapi dan kerupuk udang renyah.
ADVERTISEMENT
3. Sambal

Bagi sebagian besar orang Indonesia, sambal adalah menu wajib yang harus selalu dihidangkan di meja makan. Tak mengherankan bila lauk pelengkap ini juga menjadi masakan andalan ibu di rumah.
Di Indonesia sendiri, terdapat puluhan jenis sambal yang nikmat dan bisa meningkatkan selera makan, seperti sambal terasi, sambal bajak, sambal tomat, dan masih banyak lainnya. Biasa disajikan bersama lalapan segar, sambal sering disajikan sebagai saus cocol untuk menu goreng-gorengan.
4. Sayur bayam

Sama seperti sup ayam, sayur bayam termasuk menu rumahan yang terbilang murah namun bergizi tinggi. Pasalnya, menu bercita rasa gurih segar ini terbuat dari perpaduan bayam, wortel, dan jagung mudah yang direbus bersama bumbu bawang putih.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ciri khas sayur bayam terdapat pada aroma harum nan menggugah yang didapatkan dari tambahan kencur. Sayur bayam paling cocok disandingkan bersama lauk lain seperti tempe atau tahu goreng, ikan goreng, dan kerupuk udang.
5. Opor ayam

Saat menyantap opor ayam, kamu pasti akan langsung teringat suasan Idul Fitri bersama ibu dan keluarga tercinta di rumah. Tak seperti hidangan lainnya, proses pembuatan opor ayam terbilang rumit dan membutuhkan banyak bahan, mulai dari ayam, santan, serta aneka bumbu dan rempah-rempah.
Di balik proses pembuatannya yang panjang, cita rasa opor memang sangat nikmat dan membuat ketagihan. Apalagi bila disajikan bersama lauk lain seperti sambal goreng kentang, rendang, dan kerupuk udang.
ADVERTISEMENT
6. Ayam goreng

Sebagai asupan protein, ibu juga kerap menghidangkan menu ayam yang digoreng hingga garing dan berwarna kecokelatan. Sebelum digoreng, biasanya ayam yang telah dipotong menjadi beberapa bagian akan diungkep dengan berbagai bumbu hingga menyerap ke dalam dagingnya.
Selain ayam goreng biasa, beberapa daerah memiliki variasi ayam goreng yang tak kalah menggugah. Sebut saja ayam goreng serundeng, ayam kalasan, ayam lengkuas, hingga ayam goreng dengan taburan kremes super renyah.
7. Tempe dan tahu goreng

Sebagian besar orang Indonesia pasti setuju bahwa perpaduan tempe dan tahu goreng merupakan lauk rumahan yang paling populer. Selain harganya yang sangat terjangkau, proses pembuatannya juga terbilang mudah dan cepat.
Tempe dan tahu hanya perlu diberi bumbu bawang putih dan ketumbar, kemudian digoreng dengan minyak panas hingga kering kecokelatan. Agar rasanya semakin lezat, tempe dan tahu juga sering disajikan bersama sambal atau kecap manis. Sedap!
ADVERTISEMENT
Jadi, mana sajian andalan ibu favoritmu kala berada di rumah?