Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Bagi-bagi Tips Memasak Menu Makanan Baru Serba Keju Lewat Foodpreneur Level Up
14 November 2024 17:46 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Dairy Master berbagi tips memasak menu makanan baru serba keju , bersama Chef Arman dalam acara ‘Foodpreneur Level Up’ yang bertempat di Rossy Baking Center, Gading Serpong beberapa waktu lalu (6/11).
ADVERTISEMENT
Dalam acara cooking class ini para peserta yang merupakan pelaku kuliner mendapat edukasi mengenai cara mengembangkan kualitas dan variasi menu berbahan keju, sekaligus meningkatkan omzet dan margin laba.
Chef Arman selaku Culinary Innovation Chef Dairy Master, turut melakukan demo memasak dengan menggunakan tiga varian terbaru saus keju Dairy Master. Seorang peserta terpilih diajak untuk memasak bersama Chef Arman dan membuat tiga menu menarik, yaitu truffle gyu sando, smoked cheese sausage yorkshire pudding, dan salmon en croute.
Chef Arman juga berinteraksi dengan para peserta acara lewat sesi tanya-jawab seputar bisnis kuliner dan memberikan tips untuk menggunakan produk keju Dairy Master untuk usaha mereka.
Terlebih, berdasarkan Innova Database 2024, produk bercita rasa keju mengalami peningkatan pertumbuhan dari rentang tahun 2019-2023 sebanyak 9,54 persen –lebih tinggi 2,5 persen dibandingkan kategori bahan makanan lain.
ADVERTISEMENT
Layaknya cokelat, cita rasa keju merupakan rasa abadi yang memang banyak disukai orang. Hal ini juga didukung oleh data Kerry Taste Charts-Indonesia 2024 yang menemukan bahwa selama lima tahun terakhir, keju merupakan salah satu rasa yang masih paling digemari masyarakat Indonesia.
Bahkan, menurut survei internal PT Kerry Ingredients Indonesia, mengungkapkan konsumen Indonesia rela merogoh kocek lebih dalam untuk menu dengan keju –34 persen lebih tinggi dibandingkan menu standar. Hal ini semakin mengukuhkan posisi keju sebagai pilihan rasa bijak bagi pengusaha kuliner.
Selain mengadakan kelas edukasi, Country Manager Kerry Ingredients Indonesia, Nancy Wangsa, mengatakan, “Kami memperkenalkan saus keju Dairy Master sebagai solusi praktis yang tidak hanya bisa digunakan untuk beragam menu dagangan, tapi juga dapat menunjang bisnis F&B. Jadi tidak hanya kualitas menunya saja yang ‘naik level,’ tapi profit dan sales turut meningkat.”
ADVERTISEMENT
Saus keju dari perusahaan global ini sendiri terdiri dari enam varian. Namun mereka baru saja meluncurkan tiga varian baru yakni creamy truffle cheese sauce, smoky BBQ cheese sauce, dan spicy cheese sauce.
Semua produk ini sudah mengantongi sertifikat BPOM dan Halal untuk menjamin keamanan dan kenyamanan para pengusaha kuliner dan konsumennya.
Maka itu, dengan diselenggarakannya acara ‘Foodpreneur Level Up’ yang diselenggarakan selama dua setengah jam tersebut, pengetahuan yang didapatkan para peserta bisa diaplikasikan untuk mengembangkan usaha kulinernya masing-masing. Dengan menerapkan ide-ide dan solusi praktis baru dan diharapkan mampu membawa bisnisnya untuk naik kelas.