Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Banyak Ditemukan di Indonesia, Ini 5 Fakta Seputar Buah Naga
8 Februari 2018 18:23 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB

ADVERTISEMENT
Jika berbicara tentang buah tropis yang banyak ditemukan di Indonesia, buah naga sepertinya menjadi salah satu buah yang paling mudah dijumpai. Memiliki kulit berwarna kemerahan, buah naga merupakan salah satu buah yang hanya tumbuh di negara sub tropis.
ADVERTISEMENT
Kaya akan nutrisi, buah naga sering diolah menjadi makanan sehat seperti salad, smoothie dan jus buah. Buah naga sebenarnya merupakan buah yang tumbuh dari tanaman kaktus.
Bentuk kaktus yang menjalar dan mirip dengan naga membuatnya dinamakan buah naga. Daging buah naga sendiri berwarna putih dengan biji hitam di dalamnya.
Kira-kira, hal menarik apalagi yang dimiliki oleh buah naga? Berikut lima fakta unik buah naga yang telah kumparan (kumparan.com) rangkum.
1. Buah Naga Dapat Menyembuhkan Jerawat

Buah naga memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, sehingga mengkonsumsi buah naga secara rutin dapat memperbaiki kulit. Selain itu, rupanya buah naga juga dapat dimanfaatkan sebagai masker wajah.
2. Penyerbukan Buah Naga Dilakukan Pada Malam Hari
ADVERTISEMENT

Tidak seperti buah pada umumnya, penyerbukan pada buah naga berlangsung pada malam hari. Waktu yang diperlukan buah naga untuk siap panen adalah 30-50 hari setelah proses penyerbukan.
3. Buah Naga Berasal dari Amerika Tengah

Ternyata, buah yang satu ini berasal dari Benua Amerika, tepatnya Amerika Tengah. Perkembang biakannya yang mudah membuat buah naga dapat tumbuh di sebagian besar negara di seluruh dunia.
4. Dapat Mengurangi Tanda Penuaan

Kandungan antioksidan yang tinggi pada buah naga dapat melawan kerusakan yang ditimbulkan oleh radiasi bebas. Dengan konsumsi buah naga secara rutin, buah naga berkhasiat untuk meremajakan kulit.
5. Kaya Akan Nutrisi

Buah yang satu ini ternyata sangat kaya akan nutrisi. Setiap buahnya mengandung sepuluh persen kebutuhan harian kita seperti vitamin C, vitamin B, antioksidan, lemak sehat, protein, dan karotin. Tak hanya itu, buah naga juga mengandung kalsium dan fosfor yang sangat baik untuk tulang.
ADVERTISEMENT