Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Untuk mengatasi masalah ini, banyak orang menggunakan nanas sebagai solusi agar daging lebih empuk. Tapi, benarkah nanas bisa membuat daging jadi lebih lembut?
Dikutip dari Tasting Table, buah nanas memang dapat membuat daging lebih lembut karena mengandung enzim bromelain. Bromelain bekerja dengan cara memecah serat protein dalam daging.
Menurut Global Research Online, bromelain dalam nanas tidak hanya menambah cita rasa segar pada hidangan, tetapi juga memiliki kemampuan melarutkan serat kolagen secara efektif. Ini juga membuat nanas menjadi bahan alami yang sering digunakan dalam marinasi daging, terutama pada hidangan panggang atau tumis.
Adapun cara terbaik menggunakan nanas sebagai marinasi adalah dengan mengambil nanas segar dan mengekstrak sarinya. Setelah mendapatkan sari nanas segar, letakkan daging dalam wadah datar dan tuangkan jus nanas di atasnya.
Jika potongan daging terlalu tebal, balik daging secara berkala untuk memastikan jus meresap ke semua bagian. Namun, karena nanas bersifat asam, jangan biarkan daging direndam dalam marinasi lebih dari 12 jam.
ADVERTISEMENT
Chef Ragil Imam Wibowo juga membagikan tips agar hasil marinasi dengan nanas menghasilkan daging yang tetap lembut dan juicy. Menurut dia, bagian paha pada daging lebih cocok dimarinasi dengan nanas karena teksturnya yang lebih keras dan membutuhkan enzim bromelain dari nanas untuk melunakkan serat-seratnya.
"Untuk pemakaian nanas supaya daging tetap lembut bisa, tapi jangan pakai bagian has dalam karena nanti kering. Kalau mau pakai nanas, pakai yang bagian paha. Kalau bagian pipi (sapi) tidak usah pakai nanas karena sudah pasti empuk. Karena di pipi sapi ada bagian otot yang bergerak untuk mengunyah makanan,” jelas chef Ragil.