Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Menyeruput secangkir teh atau kopi, tentu rasanya kurang lengkap bila tak diselingi dengan kudapan ringan seperti biskuit dan cookies. Cita rasanya yang begitu manis dan lembut dapat menambah kenikmatan saat ritual minum teh.
ADVERTISEMENT
Nah, berbicara soal biskuit dan cookies, tampilan keduanya yang sangat mirip seringkali membuat orang menganggap bahwa biskuit dan cookies merupakan jenis makanan yang sama. Padahal, bila diperhatikan lebih teliti, kedua menu manis ini memiliki perbedaan yang cukup mencolok, lho.
Menurut ulasan yang dikutip dari Food Ndtv, meski biskuit dan cookies memiliki bentuk yang sama, yakni bulat pipih, terdapat perbedaan yang cukup signifikan dari segi bahan-bahan yang digunakan.
Pada dasarnya, biskuit dan cookies memakai bahan-bahan yang sama seperti terigu, gula, dan butter. Bedanya, biskuit dibuat dari butter yang dingin (tidak suhu ruang) sedangkan untuk membuat cookies, dibutuhkan butter dengan suhu yang lebih netral.
Selain itu, biskuit juga tidak menggunakan telur dalam pembuatannya, sehingga saat disantap, cita rasa khas terigu masih cukup terasa. Sebaliknya, cookies selalu membubuhkan sejumlah telur ke dalam adonannya. Tak heran, aroma harum khas telur akan tercium dalam kudapan satu ini.
ADVERTISEMENT
Untuk menambah tekstur dan rasa, umumnya biskuit dan cookies akan ditambahkan dengan aneka bahan lainnya. Namun, karena tekstur biskuit lebih padat dan keras, biskuit lebih sering dipadukan dengan topping icing atau selai dibagian atasnya.
Berbeda dengan biskuit, tekstur cookies yang cenderung lebih lembut dan kenyal biasa dikombinasikan dengan beragam jenis isian. Mulai dari kacang, kismis, choco chips, hingga bongkahan cokelat batang.
Dari segi rasa, biskuit disajikan dalam rasa yang lebih manis, renyah dan ringan saat dikunyah. Sedangkan cookies, biasanya memiliki rasa yang lebih netral serta tekstur yang lembut dan lumer saat menyentuh mulut.
Nah, selain dari segi bahan dan rasa, cara penyajian keduanya pun cukup berbeda, lho. Bila biskuit dihidangkan sebagai camilan di kala senggang, cookies umumnya biasa dihidangkan sebagai teman minum teh atau kopi di pagi atau sore hari.
ADVERTISEMENT
Kalau kamu lebih suka yang mana? Biskuit atau cookies?