Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0

ADVERTISEMENT
Apa kamu punya cara khusus saat mengupas telur rebus?
ADVERTISEMENT
Kalau kamu kerap direpotkan ketika mengupas telur rebus, mungkin cara satu ini bisa kamu coba. Coba saja lihat bagaimana pemilik akun Twitter @backt0nature ini membagikan sebuah video tips mengupas telur rebus hanya dalam hitungan detik.
Enggak perlu peralatan yang ribet, hanya siapkan gelas, dan telur rebus yang hendak dikupas. Letakanlah telur ke dalam gelas, isi air, dan kocok-kocok. Lalu voila! dengan mudahnya cangkang telur terkupas tanpa kamu harus kupas satu per satu sisinya.
Video tersebut pun viral di Twitter, dan sudah ditonton hingga 99.200 kali. Video sembilan detik tersebut juga telah dibagikan sebanyak 950 kali, serta mendapat likes 3.678.
Meskipun cara mengupas telur rebus ini cukup praktis untuk dilakukan, warga Twitter malah salah fokus (salfok) terhadap keran air yang mengalir deras selama proses pengupasan berlangsung.
ADVERTISEMENT
Dari hampir 200 komentar yang di-post, beberapa menyayangkan air dari keran yang terbuang percuma. Saat mengupas telur, memang air pada keran tersebut tampak mengalir begitu deras.
"Meskipun saya terkesan dengan triknya, ingatlah untuk mematikan keran pada saat kamu melakukan ini lagi. Saya sedih harus menonton pemborosan air seperti itu, ” kata pemilik akun @madhuriketa.
"Buang-buang air. Jika kamu tidak bisa mengupas telur rebus dengan benar tanpa ini, tidak ada harapan untuk kamu," timpal @GoldenSeattle.
Dan, masih banyak lagi komentar salfok soal sayangnya air bersih yang terbuang begitu saja.
Tapi adapula yang benar-benar mempraktikkan cara mengupas telur rebus tersebut ini, lho.
Misalnya saja pemilik akun @nickgu__ yang mengatakan, "Lupakan mention yang lain, yang terpenting adalah pastikan telur rebusnya masih panas, dan air yang digunakan adalah air dingin. Kamu juga dapat melakukan cara ini dengan tomat atau buah-buahan berkulit tipis," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Jadi, bagaimana menurutmu, apa cara mengupas telur rebus ini akan membantu? Atau, kamu punya cara lain yang lebih praktis? Yuk, bagikan tipsnya di kolom komentar!