Ciri-ciri dan Manfaat Minum Air Putih Murni untuk Kesehatan Keluarga

19 September 2024 18:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi air minum. Foto: Reezky Pradata/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi air minum. Foto: Reezky Pradata/Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Minum air murni seperti air putih bukan hanya pelepas dahaga. Namun air, juga merupakan esensial penting bagi tubuh kita, terutama dalam menjaga kesehatan.
ADVERTISEMENT
Mengutip Healthline, air adalah nutrisi esensial penting, dan seluruh organ di tubuh kita membutuhkannya agar bisa berfungsi secara maksimal. Terlebih, 60-70 persen tubuh kita terdiri dari cairan, sehingga kamu tidak boleh kekurangan asupan tersebut.
Sayangnya, di era sekarang ini, masyarakat seperti terlena dengan minuman manis dan praktis yang beredar di pasaran. Hal ini terkadang membuat mereka lupa untuk meminum air putih, terutama anak-anak.
Menurut Dr. Michael Goran, ahli nutrisi dari University of Southern California, konsumsi gula berlebih pada anak-anak dapat memengaruhi metabolisme mereka dan meningkatkan risiko obesitas serta masalah kesehatan lainnya. Maka itu, air putih murni bisa menjadi agen detoksifikasi alami, membantu tubuh mengeluarkan racun dan mengurangi efek negatif dari konsumsi makanan manis berlebihan.
Ilustrasi rajin minum air putih. Foto: Boryana Manzurova/Shutterstock
Terlebih anak-anak, yang kerang kurang bisa mengontrol mengonsumsi makanan atau minuman manis, di sinilah peran orang tua untuk tetap dapat menjaga kesehatan mereka. Caranya, dengan memberikan air minum yang cukup dapat membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh anak dan mendukung kesehatan ginjal mereka.
ADVERTISEMENT
Sama halnya dengan anak-anak, jika ada keluarga kamu yang sedang hamil, maka juga dianjurkan untuk mencukupi kebutuhan air minum mereka. Berdasarkan anjuran American Pregnancy Association, ibu hamil yang mengonsumsi air minum murni dapat menjaga tubuhnya tetap terhidrasi, mendukung metabolisme, dan memfasilitasi proses pencernaan.
Mengutip siaran resmi yang kumparanFOOD terima, Kamis (19/9), ternyata, salah satu ciri-ciri air minum adalah memiliki pH netral, tanpa mengandung partikel-partikel lain yang membahayakan tubuh kita.
Hal ini turut dikonfirmasi oleh Susilo Gunadi Commercial Director PT. Amidis Tirta Mulia yang mengatakan, "Seperti Amidis, adalah produk air minum dengan TDS 0ppm (tidak mengandung partikel apa pun di dalam airnya), sehingga bisa dikatakan 'The Real Water dengan 0ppm' atau air murni."
Ilustrasi air mineral botol. Foto: Shutterstock
Selain itu, sebagai salah satu pelaku produsen air putih kemasan, Susilo juga mengungkapkan bahwa dalam mendapatkan air murni membutuhkan proses yang dinamakan Multi Filtration dan Purification.
ADVERTISEMENT
"Dengan menggunakan pemanasan suhu tinggi sehingga air yang dihasilkan sama dengan H20," tambahnya.
Nah, maka itu, bagi kita para orang tua atau sesama anggota keluarga, tentunya penting untuk terus mengingatkan yang lain agar tak lupa minum air putih murni.
Meski sederhana, tapi edukasi untuk sekadar mengingatkan "sudah minum air putih atau belum" memang harus menjadi kebiasaan di dalam keluarga. Dengan begitu, kamu bisa menjaga kesehatan keluarga bersama-sama.