Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Hindari Minum Susu Setelah Mengkonsumsi Semangka
30 Juni 2018 15:21 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Semangka merupakan salah satu jenis buah yang menjadi primadona saat musim panas tiba. Ya, di cuaca yang terik dan suhu yang panas, buah ini mampu mendinginkan suhu tubuh seketika. Tak hanya itu, semangka juga mampu mencegah tubuh agar tidak mengalami dehidrasi karena 96 persen bagian dari buah semangka merupakan air.
ADVERTISEMENT
Selain itu, semangka juga kaya akan vitamin dan mineral yang baik bagi kesehatan tubuh. Bukan hal yang mengherankan bila Ayuverda--ilmu kesehatan kuno di India, sangat menganjurkan konsumsi semangka di musim panas, terutama bagi mereka yang sedang diet. Kandungan serat dalam semangka dapat memperlancar pencernaan dan mampu menurunkan berat badan dengan cara yang sehat.
Kendati demikian, ternyata semangka tak boleh dikombinasikan dengan sembarang minuman, lho. Dilansir NDTV Food , salah satu minuman yang tidak dianjurkan dalam ilmu kesehatan Ayuverda untuk dikonsumsi setelah menyantap buah segar ini adalah susu.
Meskipun susu merupakan minuman yang bernutrisi tinggi, ternyata produk hewani ini kurang baik bila dikonsumsi bersama semangka, bahkan bisa berimbas pada gangguan pencernaan. Mengapa?
ADVERTISEMENT
Dalam bukunya yang berjudul 'The Complete Book of Home Remedies', Dr. Vasant Lad, seorang ahli Ayuverdic ternama di India, menyebutkan bahwa nutrisi dalam buah semangka tidak cocok untuk dikombinasikan dengan jenis makanan atau minuman lainnya. Dengan kata lain, buah semangka akan lebih baik bagi kesehatan bila disantap sendiri.
Lalu, apa yang akan terjadi bila semangka dipadukan dengan susu? Keduanya memang sama-sama tinggi nutrisi, tetapi akan lebih baik bila dikonsumsi secara terpisah dalam waktu yang tidak bersamaan.
Dr. Ashutosh Gautam selaku ahli Ayuverda menjelaskan bahwa dalam ilmu Ayuverda, setiap makanan memiliki sifat dan karakteristik tertentu yang perlu diperhatikan, sehingga tak bisa dikombinasikan secara sembarangan. Perpaduan dua jenis makanan dengan sifat berbeda dapat memicu terjadinya gangguan pencernaan.
ADVERTISEMENT
Semangka dan susu sendiri memiliki sifat yang berlawanan, sehingga keduanya bukan sesuatu yang dapat dipadukan. Buah semangka dengan sifatnya yang sedikit asam, sedangkan susu mempunyai sifat manis atau lembut.
"Kombinasi keduanya akan mendorong masalah pencernaan dan dapat menghasilkan racun, sehingga akan membuat orang yang menyantapnya muntah atau merasa limbung," jelasnya.
Selain itu, kandungan air yang tinggi pada buah semangka menjadikannya buah yang cukup berat untuk disantap. Ditambah dengan konsumsi susu setelah menanyantapnya, asupan cairan pada tubuh akan meningkat drastis dan itu membuat perut terasa begah.
Jadi, sebaiknya hindari untuk meminum susu setelah menyantap buah semangka, ya.