Manfaat Rutin Minum Susu di Pagi Hari untuk Daya Tahan Tubuh, Menurut Ahli

25 Agustus 2022 7:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi minum susu di pagir hari.  Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi minum susu di pagir hari. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Minum susu di pagi hari merupakan salah satu rutinitas yang baik bagi tubuh. Tidak hanya untuk anak-anak saja, minum susu di pagi hari juga baik untuk asupan nutrisi orang dewasa. Seorang ahli gizi bahkan menyebut bahwa susu menjadi bagian dari gizi seimbang yang baik untuk daya tahan tubuh.
ADVERTISEMENT
Masih adakah di antara kamu yang rutin minum susu di pagi hari? Kalau kamu salah satunya, lanjutkanlah kebiasaan baik ini. Sebab, ternyata susu menjadi salah protein hewani terbaik karena mengandung berbagai zat gizi yang baik untuk tubuh.
Ir. Ahmad Syafiq, M.Sc, Ph.D selaku Ketua Pusat Kajian Gizi dan Kesehatan FKM Universitas Indonesia menjelaskan, “Susu sebagai bagian dari gizi seimbang merupakan sumber makanan yang kaya akan zat gizi penting, baik untuk tumbuh kembang maupun daya tahan tubuh. Berbagai zat gizi makro maupun mikro, vitamin, dan mineral terkandung dalam susu.”
Ahmad juga menjelaskan salah satu faktor yang memengaruhi sistem daya tahan tubuh adalah gizi yang seimbang. Hal ini berhubungan langsung dengan sistem kekebalan tubuh.
Ilustrasi minum susu setiap pagi. Foto: Shuttertock
Gizi yang seimbang mendorong terbentuknya sel imun serta membantu dalam menghindari berbagai penyakit lain. Susu menjadi sumber protein yang tepat dalam pemenuhan gizi yang seimbang.
ADVERTISEMENT
“Tidak hanya salah satu sumber protein hewani terbaik seperti asam amino esensial, tapi vitamin A, dan D3 yang terkandung dalam susu berfungsi untuk mendukung perlindungan tubuh dari kerusakan sel serta efektif melawan paparan atau infeksi,” sambungnya dikutip dari rilis yang kumparanFOOD terima, Rabu (24/8).
Banyaknya manfaat susu tentu sangat baik bila dikonsumsi sebelum memulai hari. Dalam mendukung gaya hidup sehat, minum susu di pagi hari menjadi sebuah rutinitas yang baik guna memenuhi kebutuhan gizi untuk menjalani setiap aktivitas.
Andrew F. Saputro, Corporate Affairs Director Frisian Flag Indonesia dan Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat saat prosesi peluncuran kampanye #JagaDiriKiniDanNanti. Foto: Frisian Flag Indonesia
Hal tersebutlah yang disuarakan pula oleh Frisian Flag dalam kampanye #JagaDiriKiniDanNanti. Program ini diluncurkan bertepatan dengan HUT Jawa Barat yang ke-77 yang dibuka oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung. Kampanye ini sebagai upaya untuk untuk membangun rutinitas minum susu di pagi hari dan menerapkan gaya hidup aktif.
ADVERTISEMENT
Pentingnya membangun kebiasaan baik terutama di pagi hari akan membawa banyak manfaat untuk tubuh kamu, sehingga mampu menjalankan aktivitas seharian dengan lancar. Bahkan kebiasaan yang baik ini juga bermanfaat hingga nanti.
Yuk, mulai rutin minum susu di pagi hari!
Penulis: Monika Febriana