Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Mengenal Summer Fruits, Buah Musim Panas yang Kaya Serat dan Vitamin
9 Maret 2017 7:59 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT
Saat ini sebagian besar masyarakat Indonesia sedang marak mengusung gaya hidup sehat. Mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya akan nutrisi dilakukan demi mendapatkan tubuh yang lebih sehat.Â
ADVERTISEMENT
Terkait tentang gaya hidup sehat yang kini telah menjadi sebuah tren, Assistant Minister for Deputy Prime Minister Australia, Luke Hartsuyker bersama dengan Comissioner Victoria Government for Southeast Asia, Brett Stevens mengajak warga Indonesia untuk mengonsumsi summer fruits atau buah-buahan yang biasa dikonsumsi di Australia.
Ajakan ini sebagai bentuk keperdulian pemerintah negara bagian Victoria untuk membantu masyarakat Indonesia mengusung gaya hidup yang lebih sehat agar terbebas dari segala macam penyakit.
Kampanye pemasaran buah-buahan asal Australia yang bertajuk 'Now! In Season' telah berlangsung sejak Desember 2016 lalu dan akan berlanjut sampai Juni 2017. Sebelumnya, buah cherry telah dipromisikan dan selanjutnya buah anggur, apel dan pear menjadi buah-buah yang akan diperkenalkan dengan tujuan mengajak masyarakat Indonesia untuk hidup sehat. Tidak hanya buah, sayuran-sayuran kaya serat juga akan ikut dipromosikan seperti wortel dan juga bawang bombay.
ADVERTISEMENT
Summer fruits yang terdiri dari peach, apricots, nectarine dan plums merupakan buah-buahan yang termasuk kategori buah-buahan berkulit tipis yang biasa dimakan di musim panas oleh warga Australia karena kandungan airnya yg banyak. Buah jenis ini tidak mengandung biji melainkan terdapat stone atau batu yang berada di tengah daging buah. Rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut membuat buah-buahan ini bisa dimakan langsung atau diolah menjadi sebuah hidangan lezat.
Yuda Bustara, chef muda yang pernah tinggal di Victoria, Australia menjelaskan bahwa Victoria merupakan wilayah sebagai penghasil buah-buahan yang berkualitas bagus. Indonesia menjadi sasaran ekspor buah-buahan ini agar warga Indonesia bisa mengenal sekaligus mengonsumsi summer fruits yang kaya akan vitamin C.Â
ADVERTISEMENT
"Victoria menggunakan sistem holtikultura yang canggih dan dijaga dengan baik, karena itu hasil panennya selalu dengan kualitas yang baik. Dan juga jarak antara Victoria dan Jakarta mendukung distribusi buah dari Victoria agar tetap segar," ungkapnya di Culinaria Modena Experience, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (8/3).
Hal senada juga disampaikan oleh Luke Hartsuyker, Assistant Minister for Deputy Prime Minister Australia.
"Kami dari pemerintah Austrlia bisa melihat bagaimana positifnya tren ekspor buah-buahan dari Asutralia ke Indonesia. Sangat menarik bagi saya untuk melihat bagaimana masyarakat Indonesia sadar akan pentingnya gaya hidup sehat. Kami berharap agar regulasi ekspor yang ada akan tetap mendukung kami untuk memberikan Anda akses terhadap buah-buahan kami yang segar, manis, dan juga memiliki kualitas yang tinggi", pungkas Assistant Minister Luke dalam penjelasannya.
ADVERTISEMENT
Berbagai khasiat kesehatan bisa didapatkan dari summer fruits. Pigmen warna oranye pada buah-buahan ini menunjukkan bahwa summer fruits tinggi akan vitamin C dan kaya serat. Chef Yuda mengungkapkan bahwa tak perlu mengupas buah-buahan ini sebelum dimakan karena kulit buah ini mengandung serat yang sangat tinggi. Sayangnya, buah-buahan ini hanya bisa ditemukan di supermarket besar yang menyediakan produk ekspor luar negeri.