Mengulik Kisah di Balik Logo KFC yang Populer

24 Juli 2018 14:44 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/sjdsnhdj efdhedwfh)
zoom-in-whitePerbesar
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/sjdsnhdj efdhedwfh)
ADVERTISEMENT
Di antara rumah makan cepat saji yang ada di Indonesia, KFC merupakan salah satunya yang paling lekat di masyarakat. Bukan tanpa alasan, mengingat label asal Amerika tersebut telah hadir di Tanah Air sejak tahun 1978 silam. Selain populer dengan sajian ayam goreng renyahnya yang nikmat, KFC juga dikenal dengan logo uniknya, yakni logo berlatar merah terang berpotret seorang kakek berjenggot yang sedang tersenyum.
ADVERTISEMENT
Namun kira-kira apa alasan yang melatarbelakangi penggunaan logo tersebut? Dilansir Animation Visual Arts, semuanya berawal dari seorang kakek bernama Harland David Sanders. Dikenal sebagai pribadi yang ramah, pada tahun 1952 ia mencoba peruntungannya dengan membuat sebuah restoran ayam goreng dengan nama Kentucky Fried Chicken di kawasan Kentucky, Amerika Serikat.
Seiring berjalannya waktu, bisnis kuliner yang dirintis Sanders tersebut mengalami peningkatan cukup pesat hingga membuka franchise yang tersebar di seluruh dunia. Meski telah meraup kesuksesan, KFC terus mengalami peubahan dari segi menu dan juga penampilan.
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/The Inspiration Room)
zoom-in-whitePerbesar
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/The Inspiration Room)
Bukan itu saja, logo KFC pun sebenarnya sempat dirombak beberapa kali. Pada awal kemunculannya di tahun 1952, KFC menggunakan logo yang cukup sederhana, yakni tulisan 'Kentucky Fried Chicken' berwarna hitam dengan wajah Sanders di bagian ujung tulisan.
ADVERTISEMENT
Menggunakan kacamata kotak dan dasi kupu-kupu berwarna gelap, raut wajah Sanders terlihat ramah, dengan senyum simpul yang menghiasi bibirnya.
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/Hey It's Guy with)
zoom-in-whitePerbesar
Evolusi logo KFC (Foto: Dok. Flickr/Hey It's Guy with)
Pada tahun 1978, logo KFC dirombak kembali dengan font dan ukuran huruf lebih besar sehingga tampak lebih jelas, serta perubahan potret wajah Sanders ditempatkan pada bagian depan tulisan. Namun, pada saat itu, KFC tetap mempertahankan warna hitam dan putih pada logonya.
Kemudian ditahun 1991, rumah makan cepat saji tersebut kembali mengalami perombakan logo. Tak lagi menggunakan warna hitam dan putih sebagai latarnya, KFC merubah total tampilannya dengan garis-garis vertikal berwarna merah, serta potret Sanders yang di sisipkan pada sudut kanan atas logo tersebut. Nama 'Kentucky Fried Chicken' juga disingkat menjadi KFC dengan menggunakan font tebal berwarna senada.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya di tahun 1997, KFC kembali merubah logonya dengan tampilan yang lebih simpel. Yaitu logo merah berbentuk kotak dengan ilustrasi wajah sang kolonel yang cukup besar. Tetapi, berbeda dengan logo beberapa tahun sebelumnya, di tahun tersebut wajah Sanders nampak lebih ramah, serta adanya penambahan celemek merah bergaris putih yang ia gunakan.
KFC (Foto: REUTERS/Kacper Pempel)
zoom-in-whitePerbesar
KFC (Foto: REUTERS/Kacper Pempel)
Hingga akhirnya pada April 2007, potret Koloner Sanders mengenakan celemek merah dan berjas putih diresmikan menjadi logo KFC yang terbaru. Model logo tersebut dibuat oleh Tesser, yaitu sebuah perusahaan yang berlokasi di San Fransisco, Amerika Serikat.
Nah, meskipun pernah mengalami beberapa perubahan. KFC terus mempertahankan ikon abadinya, yakni potret wajah Sanders sedang tersenyum dengan beberapa elemen khasnya seperti dasi kupu-kupu hitam, kacamata dan jenggot.
ADVERTISEMENT