Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Nana Mirdad Bagikan 5 Tips buat Terapkan Pola Makan Berkelanjutan di Rumah
30 November 2021 20:26 WIB
·
waktu baca 4 menitADVERTISEMENT
Sebagai seorang ibu, Nana Mirdad memiliki peran penting dalam mengatur pola makan keluarganya di rumah. Istri dari Andrew White ini terkenal akan gaya hidup sehat yang tak hanya ia terapkan sendiri, melainkan pula ia tularkan kepada seluruh anggota keluarga. Bahkan perempuan yang hobi berolahraga itu juga mengadopsi pola makan berkelanjutan atau sustainable food.
ADVERTISEMENT
Menurut Food and Agricultural Organization, saat ini 30 persen emisi global berasal dari industri makanan, namun sepertiga atau 1,3 miliar ton dari produksi pangan global yang terbuang sia-sia setiap tahun. Sementara itu, menurut Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, di Indonesia timbunan Food Loss and Waste (FLW) dari tahun 2009 hingga 2019 mencapai 23-48 juta ton per tahun atau setara 115-184 kilogram per kapita per tahun.
Hal ini tentu tidak bisa dibiarkan, menjadi penting bagi kita untuk memperhatikan pola makan berkelanjutan. Cara yang paling sederhana adalah dengan makan sayuran lebih banyak. Ya, beralih ke pola makan berbasis nabati dapat membantu mengurangi dampak lingkungan dari emisi karbon, jumlah oksigen, degradasi tanah, dan persediaan air.
ADVERTISEMENT
Seperti halnya yang telah dilakukan oleh Nana Mirdad dan Andrew White yang telah menerapkan pola makan sehat, dengan menambahkan produk nabati dalam makanan sehari-hari mereka.
“Kami mencoba menjalani gaya hidup yang lebih sehat karena kami ingin tetap sehat dan fit di tengah kesibukan, jadi kami selalu menambahkan makanan nabati ke makanan kami. Ternyata makanan nabati tidak hanya baik untuk kesehatan kita, tetapi juga bumi,” ujar mereka dalam acara konferensi pers Electrolux: peluncuran kampanye MAKE IT LAST dan rangkaian produk dapur ultimate taste pada Selasa (30/11).
Pasangan yang menikah sejak tahun 2006 ini pun membagikan tips makan sehat yang telah mereka lakukan sejak anak mereka lahir. Mereka menyebut hal pertama untuk menerapkan makanan sehat , adalah dengan memasukkan sayuran yang lebih banyak ke dalam hidangan. Mereka juga mengaku bahwa hal itu telah diterapkan kepada kepada anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
“Kita punya anak-anak, jadi kita percaya anak-anak ini kan penerus kita, jadi kita yang ajarin mereka mulai dari sekarang. Sebagai orang tua kita berusaha menerapkan dengan cara lifestyle. Sehingga tidak akan menjadi beban, misalnya kita selalu biasain anak-anak makan selalu ada hijau-hijaunya atau sayur,” ujar Nana.
Tak tertinggal juga dengan menambahkan protein ke dalam makanan. Baik protein hewani maupun nabati. Tetapi dengan jumlah yang tidak melebihi asupan sayur. Bahkan kakak Naysilla Mirdad itu mengaku bahwa ia dan keluarganya hanya mengonsumsi daging beberapa kali dalam seminggu.
Selanjutnya yang kedua adalah menambahkan buah-buahan. Ini juga faktor yang tak kalah penting, terlebih kandungan dan nutrisi yang melimpah dalam buah baik untuk kesehatan. “Selain sayur-sayuran, penting juga untuk mengonsumsi buah. Buah sangat important. Terlebih lagi di Indonesia sangat mudah untuk menemui buah, sangat subur negara kita,” ujar Andrew.
Lebih lanjut perempuan berusia 36 tahun itu mengatakan bahwa yang ketiga, terapkan pola makan secukupnya. Ia mengaku bahwa dirinya dan keluarga tidak pernah makan sampai terlalu kenyang. Sang suami kerap mengingatkan untuk selalu diimbangi dengan makan buah .
ADVERTISEMENT
Lalu tips keempat, Nana mengatakan jangan lupa untuk minum banyak air. Nana dan keluarga kecilnya selalu membiasakan diri untuk membawa botol air minum dari rumah saat ingin berkegiatan di luar. Serta, yang terakhir selalu makan masakan yang dibuat di rumah. Bukan tanpa alasan, hal ini dilakukan mereka agar bisa mengendalikan asupan garam dan gula, serta lebih mengetahui bagaimana proses makanan itu dibuat.
Mungkin, bagi sebagian orang memulai pola makan yang sehat terasa cukup sulit. Tetapi Nana dan Andrew mengaku untuk memulai pola makan sehat hal yang perlu dilakukan adalah, dengan mencari tahu lebih dalam serta dapatkan dukungan dari orang sekitar. “Miliki orang-orang yang mau mensupport kita, karena itu pengaruhnya besar sekali,” pungkas Nana.
ADVERTISEMENT
Selain itu, perempuan 36 tahun itu juga mengingatkan untuk nikmatilah prosesnya. Kamu tidak harus mengubah drastis pola makan, tetapi bisa memulai dengan sedikit demi sedikit. Hal itu lambat laun akan menjadi sebuah kebiasaan.
Nana juga menambahkan bahwa jangan cepat putus asa, sebab gagal dalam menerapkan pola makan sehat memang kerap terjadi, yang paling penting adalah mau konsisten dan terus maju.
Reporter: Destihara Suci Milenia