Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Demi menjaga kehigienitasan barang belanjaan agar tak terpapar virus corona, tak jarang dari kita yang begitu sesampai di rumah langsung menyemprotnya dengan disinfektan. Tunggu dulu, sebenarnya amankah membersihkan barang belanjaan apalagi bahan pangan dengan disinfektan?
ADVERTISEMENT
Dilansir Eat This, sebuah studi baru oleh Centers for Disease Control (CDC) mengungkapkan, satu dari tiga orang dewasa menggunakan disinfektan dan bahan kimia lain dengan cara yang tidak aman. Beberapa bahkan ada yang dengan sengaja menyemprotkan ke kulit mereka, dengan alasan agar bersih dari virus corona.
Parahnya lagi, ada yang dengan sengaja menelan, berkumur, atau seringnya digunakan untuk membersihkan buah dan sayuran. Padahal, mencuci buah dan sayuran di bawah air mengalir dinilai sudah cukup.
Lebih lanjut penelitian yang dilaporkan Forbes tersebut menjabarkan, 25 persen di antara responden yang rata-rata berusia 46 tahun itu mengaku mengalami efek samping akibat penyalahgunaan obat pembersih tersebut. 11 persen mengatakan mengalami iritasi hidung atau sinus, 8 persen melaporkan pusing atau sakit kepala, enam persen sakit perut atau mual, dan enam persen lainnya memiliki masalah pernapasan.
ADVERTISEMENT
Menurut Dr. Jeffrey VanWingen, dokter keluarga di Michigan AS, menganjurkan kita untuk membersihkan bahan pangan segar seperti buah dan sayur, cukup dengan menyikatnya menggunakan sabun dan air mengalir selama 20 detik. Ini durasi waktu minimal yang sama seperti ketika kita mencuci tangan.
Hanya saja, Badan Pengawas Obat dan Makanan AS, FDA, tak merekomendasikan penggunaan sabun ketika membersihkan bahan makanan, sebab hal itu juga bisa menimbulkan risiko keracunan. Jadi, bila kamu ragu sebaiknya cukup membersihkan dengan air mengalir saja.
Sementara CDC menyarankan, bagi mereka yang hendak menggunakan disinfektan untuk mencegah penularan SARS-CoV-2 dalam rumah tangga, termasuk kebersihan tangan dan pembersihan, serta disinfeksi permukaan sentuhan tinggi; sebaiknya selalu baca instruksi pada kemasan.
Selain itu, pakailah juga alat pelindung diri seperti sarung tangan dan masker, serta jangan sesekali mencampur-campurnya dengan bahan kimia lain.
ADVERTISEMENT
Tak kalah penting, selalu cuci tanganmu usai membersihkan bahan belanjaan atau makanan. Dan, lakukan sesuai langkah yang dianjurkan WHO. Kamu bisa, menghentikan penyebaran COVID-19 mulai dari tangan yang bersih.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.