Resep Masakan: Bakso Tempe Vegetarian yang Nikmat dan Legit

21 Januari 2019 8:29 WIB
clock
Diperbarui 15 Maret 2019 3:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bakso Tempe. (Foto: Instagram/@Rinihasrita , Instagram/@della_rinarta)
zoom-in-whitePerbesar
Bakso Tempe. (Foto: Instagram/@Rinihasrita , Instagram/@della_rinarta)
ADVERTISEMENT
Resep masakan berbahan dasar tempe kerap disajikan sebagai menu makanan sehari-hari. Selain harganya yang terjangkau, tempe juga bisa dimasak dengan berbagai cara yang mudah dan simpel, seperti digoreng atau dikukus.
ADVERTISEMENT
Namun, tahukah kamu, ternyata tempe pun bisa diolah menjadi bakso? Ya, bila biasanya bakso terbuat dari daging sapi, justru kali ini dibuat dari bahan makanan nabati, sehingga bisa dikonsumsi oleh para vegetarian sekalipun. Teksturnya yang liat dan legit hampir menyerupai tekstur dari daging hewani, sehingga tak mengurangi kenikmatan dari sajian bakso itu sendiri.
Penasaran bagaimana cara membuat bakso tempe ini? Yuk, simak resep masakan bakso tempe vegetarian yang telah kumparanFOOD rangkum berikut ini:
Bahan:
1 papan tempe, kukus hingga matang dan haluskan
150 gram tepung tapioka
1 butir telur
5 siung bawang putih
6 sdm air hangat
Merica bubuk,kaldu bubuk dan garam secukupnya
Cara membuat bakso tempe:
1. Campur tempe yang sudah dihaluskan dengan telur, bawang putih, merica bubuk, kaldu bubuk, garam, dan air. Kemudian, haluskan semua bahan menggunakan blender atau food processor.
ADVERTISEMENT
2. Pindahkan adonan bakso ke dalam wadah, lalu tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Uleni adonan hingga kalis.
3. Bentuk adonan sedikit demi sedikit hingga menjadi bulat.
4. Panaskan air hingga mendidih, lalu tambahkan sedikit minyak dan garam. Masukkan bulatan bakso tempe ke dalam air mendidih tersebut.
5. Rebus hingga terapung.
6. Bakso tempe bisa kamu sajikan bersama kuah kaldu, dicocol dengan saus sambal, atau digoreng lagi menjadi bakso goreng, semuanya sesuai dengan selera masing-masing. Kini, kamu pun masih bisa menikmati bakso walau tanpa daging sekalipun.
Selamat mencoba resep masakan bakso tempe vegetarian di atas!