news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Restoran di Jakarta untuk Rayakan Imlek Bersama Keluarga

23 Januari 2020 13:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi makanan khas Imlek Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makanan khas Imlek Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Perayaan Imlek tinggal sudah di depan mata. Saat merayakan Tahun Baru China ini, berkumpul bersama keluarga menjadi salah satu tradisi yang hingga kini masih terus dilestarikan oleh masyarakat Tionghoa.
ADVERTISEMENT
Menariknya, tradisi kumpul keluarga ini biasanya juga diramaikan dengan acara makan bersama yang dilakukan sehari sebelum Imlek. Menyantap berbagai hidangan khas Negeri Tirai Bambu di satu meja besar sambil bercengkrama merupakan doa agar selalu diberi kebersamaan dan keutuhan dalam keluarga.
Selain makan di rumah, banyak juga keluarga yang memilih untuk mengadakan acara makan bersama di restoran. Apalagi banyak restoran--terutama restoran khas China--yang memberikan penawaran spesial selama Imlek, entah itu menu spesial atau promo menarik lainnya. Makan bersama di restoran juga dinilai lebih praktis, dan bisa membawa suasana baru yang tentunya akan semakin mempererat kedekatan dengan keluarga tercinta.
Apa kamu berencana mengadakan acara makan bersama keluarga saat Imlek di restoran? kumparan punya nih, daftar restoran yang punya promo spesial dari Traveloka Eats, yaitu promo treats dan special offers untuk kamu yang akan merayakan Imlek bersama keluarga. Ini dia rekomendasinya:
ADVERTISEMENT

1. Ah Yat Abalone Forum Restaurant

Ah Yat Abalone Restaurant Foto: Dok. Traveloka
Meluncur ke Mid Plaza 2, Jakarta Pusat, Ah Yat Abalone Forum Restaurant bisa menjadi pilihan tepat untuk menikmati berbagai hidangan khas Kanton. Sesuai nama restorannya, ada abalone yakni sejenis kerang berdaging tebal nan kenyal dengan siraman saus khas oriental yang jadi salah satu hidangan utamanya.
Selain itu, masih banyak hidangan lezat lainnya yang cocok disantap bersama keluarga. Mulai dari sup sarang burung, aneka olahan teripang, hingga dim sum. Ditambah ruangan ruangan yang luas dan dekorasi yang kental akan nuansa oriental, kamu bisa lebih leluasa mengadakan acara makan dengan keluarga besar.

2. Chongqing Liuyishou Hotpot

Tak ada salahnya mencoba hidangan berbeda saat berkumpul dengan keluarga di malam Imlek. Misalnya menikmati hangatnya hot pot atau sajian serba rebus di Chongqing Liuyishou Hotpot yang berlokasi di Puri Indah Mall, Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
Di restoran ini, kamu bisa menikmati berbagai jenis daging sapi, seafood, tahu, sayuran, hingga wonton dengan beberapa jenis kuah hot pot yang bisa dipilih. Ada traditional mala soup yang pedas dan berempah, chicken clear soup menyehatkan, healthy tomato soup, hingga 8 hours bone broth yang gurih dan kaya kolagen.

3. Kam’s Roast

Seperti namanya, restoran asal Hong Kong yang berlokasi di Plaza Indonesia ini terkenal dengan aneka hidangannya yang serba dipanggang. Seperti bebek panggang dan babi panggang yang jadi menu andalannya.
Tak hanya itu, ada juga menu khas Negeri Tirai Bambu lainnya seperti soya chicken, marinated dish, hingga sup wonton yang hangat. Lokasinya yang berada di pusat kota juga membuat Kam’s Roast cocok untuk merayakan Imlek di ibu kota bersama keluarga.
ADVERTISEMENT

4. Yie Thou

Yie Thou menyediakan berbagai jenis chinese food yang sudah akrab dengan lidah orang Indonesia dan banyak dijumpai di berbagai restoran khas China. Seperti ayam garam, aneka jenis bubur, olahan mi, hingga sup yang kental dengan cita rasa oriental. Uniknya, restoran yang berada di Pluit Village, Jakarta Utara, ini juga menyediakan menu all you can eat dim sum yang bisa kamu nikmati sepuasnya selama 60 menit. Menarik, bukan?

5. Putien

Putien merupakan salah satu restoran spesial hidangan China yang populer di PIK Avenue, Jakarta Utara. Bukan tanpa alasan, di Singapura, Putien telah mendapatkan sertifikat dari Micheline Guide.
Ada beberapa menu signature yang bisa kamu cicipi di restoran asal Singapura ini. Seperti deep fried squirrel fish dengan saus segar di atasnya, kepiting rebus, braised pig intestine yang diolah dengan 12 bumbu spesial, hingga shredded pork yang disajikan dengan sesame bun empuk.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu saja, khusus Imlek, Putien juga menyajikan menu spesial berupa Ye Shang atau Yu Sheng yang melambangkan doa agar hidup makmur dan murah rezeki. Terdiri dari 12 bahan gurih, asam, dan manis serta irisan salmon mentah, hidangan ini dijamin membuat perayaan Imlek kamu semakin meriah.

6. Paradise Dynasty

Bagi kamu yang berada di pusat Jakarta, Paradise Dynasty bisa jadi tempat yang tepat untuk merayakan Imlek bersama teman maupun keluarga besar. Salah satu hidangan favorit yang tidak boleh terlewatkan adalah xiao long bao atau sejenis kue keranjang dengan isian kuah hangat di dalamnya.
Saat digigit, kuah dan isian kue akan ‘muncrat’ dan menambah lezat hidangan ini. Selain xiao long bao, ada juga beberapa hidangan andalan lainnya seperti shanghai fried chicken, lamian seafood, dan aneka macam dim sum.
ADVERTISEMENT

7. The Grand Ni Hao

Di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, ada satu restoran yang bisa kamu sambangi saat ingin menyantap olahan seafood dengan bumbu khas oriental. The Grand Ni Hao menawarkan beberapa hidangan andalan seperti aneka olahan kerapu, kepiting, kerang, hingga lobster dengan saus oriental.
Tapi bila ingin mencoba menu lain, kamu juga bisa mencoba hidangan selain seafood di sini. Ada bebek panggang atau tumis daging sapi dengan sayuran yang tak kalah lezatnya.

8. Jin Mu Restaurant

Menyediakan menu yang beragam dari berbagai macam bahan, Jin Mu Restaurant cocok untuk kamu yang ingin makan besar saat malam Imlek. Mulai dari olahan ayam, bebek, seafood, daging sapi, hingga babi lengkap tersedia di sini. Porsinya pun cukup mengenyangkan, sehingga dijamin acara makanmu bersama keluarga akan semakin memuaskan.
ADVERTISEMENT
Tertarik mengajak keluarga makan saat Imlek di beberapa restoran khas China di atas? Nah, bersama Traveloka Eats, kamu bisa mendapatkan special offers dan promo treats menyambut Imlek, lho.
Bersama Traveloka Eats, kamu juga bisa mendapatkan banyak daftar restoran favorit dengan special offers dan promo treats yang sayang untuk dilewatkan. Tunggu apa lagi, yuk, cari restoran favoritmu melalui Traveloka Eats dan dapatkan beragam penawaran spesialnya!
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan Traveloka.